Hasil Timnas Indonesia U23 vs Australia 4-1, Cetak Sejarah Lolos ke Perempat Final! Ini Klasemen Akhir Grup A

- 22 April 2024, 01:16 WIB
Gelandang Timnas Indonesia U23 Marselino Ferdinan (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Yordania pada pertandingan terakhir Grup A Piala Asia U23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu 21 April 2024. Indonesia menang telak skor 4-1.*
Gelandang Timnas Indonesia U23 Marselino Ferdinan (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Yordania pada pertandingan terakhir Grup A Piala Asia U23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu 21 April 2024. Indonesia menang telak skor 4-1.* /Antara/HO/PSSI/

KABAR PRIANGAN - Timnas Indonesia U23 terus membuat sejarah pada ajang Piala Asia U23 2024 atau AFC U23 Asian Cup 2024. Setelah mencatat sejarah kali pertama lolos ke event turnamen kelompok usia di bawah 23 tahun tersebut, menorehkan sejarah lagi dengan kali pertama menumbangkan Australia, kini sejarah tercipta lagi dengan lolos ke babak perempat final!

Kepastian lolos ke babak delapan besar diperoleh setelah menggulung Yordania U23 skor 4-1 (2-0) di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Minggu 21 April 2024 kick off pukul 22.30 WIB. Sedangkan di tempat lain pada waktu yang sama Qatar bermain imbang dengan Australia skor 0-0, meskipun apapun hasil laga tersebut tak memengaruhi Indonesia yang sebetulnya hanya membutuhkan hasil seri melawan Yordania untuk lolos ke babak selanjutnya.

Marselino Ferdinan brace

Parade gol Garuda Muda dicetak melalui tendangan penalti Marselino Ferdinan pada menit ke-23 setelah pemain Indonesia Rafael Struick dilanggar pemain Yordania di kotak terlarang. Gol kedua open play hasil assist Rizky Ridho yang diselesaikan dengan manis oleh Witan Sulaeman menit ke-40. 

Baca Juga: Persib Bandung Tak Bertemu Borneo FC di Semifinal Championship Series! Bisa Tempati Posisi 2, Ini Hitungannya

Marselino Ferdinan menciptakan brace atau gol kedua setelah bola hasil sontekan kakinya berhasil mengecoh kiper Yordania menit ke-70. Sedangkan gol keempat tuah lemparan ke dalam Pratama Arhan yang meluncur deras ke mulut gawang Yordania dan dapat disundul tipis oleh Komang Teguh menit ke-86.

Adapun satu-satunya gol Yordania merupakan gol bunuh diri pemain Indonesia Justin Hubner menit ke-79, setelah bola sepakan pemain Yordania yang dihadang Hubner malah melenting ke gawang sendiri. Penjaga gawang Ernando Ari Sutaryadi yang tampil gemilang dalam pertandingan itu dengan melakukan banyak penyelamatan penting, mati langkah tak dapat menahan laju bola.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan BRI Liga 1 2023 2024 Pekan 32 Siaran Langsung dan Live Streaming, Ada Persib Vs Persebaya!

Timnas Indonesia U23 Runner up Grup A

Hasil ini membuat posisi Timnas Indonesia U23 kokoh tetap menempati peringkat dua klasemen akhir Grup A dengan 6 poin dari tiga pertandingan. Adapun Yordania menjadi juru kunci di peringkat 4 dengan 1 poin dari jumlah laga yang sama. 

Peringkat pertama tetap ditempati Qatar dengan poin 7, setelah dalam pertandingan di waktu yang sama bermain imbang skor 0-0 dengan Australia. Sedangkan Australia peringkat ketiga dengan 2 poin. Dengan demikian Australia dan Yordania harus angkat koper. 

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x