Rekomendasi Tempat Wisata di Pangandaran Selain Pantai, Sajikan Pesona Air Terjun yang Spektakuler

- 22 Februari 2024, 10:56 WIB
Pesona keindahan Curug Luhur di Pangandaran, salah satu tempat wisata yang hits selain pantai
Pesona keindahan Curug Luhur di Pangandaran, salah satu tempat wisata yang hits selain pantai /instagram/@andrianlermana_73

 

KABAR PRIANGAN- Pangandaran terkenal memiliki potensi tempat wisata alamnya yang mempesona berupa pantai. Namun, selain memiliki sederetan pantai yang indah, daerah ini juga memiliki curug atau air terjun yang tak kalah menakjubkan.

Ada banyak tempat wisata di Pangandaran yang menyajikan curug atau air terjun yang menyuguhkan pemandangan spektakuler. Bagi pecinta alam atau bagi kamu yang senang bermain air, curug-curug ini cocok jadi rekomendasinya.

Inilah empat rekomendasi tempat wisata curug atau air terjun di Pangandaran yang menakjubkan dan spektakuler. Cocok jadi tempat untuk berlibur yang bisa sekaligus menguji adrenalin.

Baca Juga: Bikin Nagih! Ini 6 Tempat Wisata Kuliner Banjar Patroman yang Terkenal Enak, Nyesel Kalau Belum Coba

1. Curug Luhur

Curug Luhur Pangandaran memiliki ketinggian sekitar 70 meter, dengan tipe air terjun berundak dan terlihat sangat megah. Pesona alam di sekitarnya juga masih sangat asri. Lokasinya berada di Desa Cimanggu, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

2. Curug Taringgul

Curug Taringgul atau biasa juga disebut Curug Ciparakan di Pangandaran, memiliki daya tarik dan keunikan akan air terjunnya yang cukup tinggi dan cantik. Ketika berada di curug ini, kamu bisa melakukan ragam wisata berupa cliff jumping, dan juga body rafting. Lokasinya berada di Desa Cibanten, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

2. Curug Bojong

Curug Bojong menjadi penambah wisata kamu saat berkunjung ke Pantai Pangandaran. Jaraknya juga tidak terlalu jauh dari Pantai Pangandaran Curug yang satu ini menghadirkan pesona air terjun yang keren dna eksotis.

Keseruan yang bisa kamu lakukan di Curug Bojong Pangandaran diantarany bermain air bahkan berenang di kolam alaminya. Airnya pun memiliki keunikan gradasi warna hijau juga warna biru. Lokasi curug ini berda di Desa Sukahurip, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Baca Juga: Instagramable! ini 10+ Alamat Tempat Wisata di Garut yang Hits, Beserta Ciri Khasna

Halaman:

Editor: Yuni Kartika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x