Masya Allah! Keindahan Tempat Wisata Alam di Tasikmalaya Bikin Takjub, Ini 5 Rekomendasi yang Lagi Hits 2024

- 29 Februari 2024, 08:00 WIB
Menikmati liburan di Situ Gede, salah satu tempat wisata Tasikmalaya yang hits 2024.*/instagram/@ain_amush
Menikmati liburan di Situ Gede, salah satu tempat wisata Tasikmalaya yang hits 2024.*/instagram/@ain_amush /

KABAR PRIANGAN - Tasikmalaya salah satu kota di Jawa Barat yang memiliki banyak sekali tempat wisata yang sangat unik dan menarik. Kabar Priangan akan memberikan lima rekomendasi tempat wisata alam di Tasikmalaya yang lagi hits 2024 pada artikel ini.

Beragam destinasi tempat wisata alam di Tasikmalaya bisa kamu temukan mulai dari wisata alam yang menenangkan, wisata edukasi, hingga wahana air untuk anak-anak yang menyenangkan. Namun, yang akan dibahas pada artikel ini hanya meliputi wisata alam yang menakjubkan saja. Sangat disayangkan sekali apabila saat liburan kamu tidak berkunjung ke sini.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner di Tasikmalaya yang Hits 2024, Unik-unik! Mulai dari Makanan dan Cara Penyajiannya

Yuk langsung saja simak berikut ini lima tempat wisata alam di Tasikmalaya yang lagi hits 2024, cocok untuk kamu kunjungi saat liburan. Jangan lupa ajak orang tersayang, akan liburanmu makin seru.

1. Situ Gede

Situ Gede merupakan salah satu tempat wisata di Tasikmalaya yang sangat populer karena keindahan alamnya yang sangat menakjubkan. Situ Gede diperkenalkan dengan tampilan baru yang lebih nyaman dan Instagramable di pertengahan tahun 2023 lalu.

Selain cari tempat wisata untuk penghilang penat, Situ Gede juga memiliki banyak tempat yang bisa digunakan untuk pemotretan. Kamu juga bisa mencoba berbagai wahana seperti naik perahu, dan sepeda bebek. Lokasi Situ Gede beralamat di Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

2. Curug Dengdeng

Curug Dengdeng merupakan sebuah air terjun yang memiliki pesona alam yang indah. Saat air sedang banyak, genangan sungai di bawah curug ini akan semakin seru untuk bermain air. Sementara air sedang kering, akan hadir pemandangan cantik bebatuan yang berwarna cokelat akan tersaji di Curug Dengdeng.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner di Bandung yang Lagi Hits 2024, Ada Makanan Nusantara Hingga Wastern!

Untuk tiket masuknya hanya berkisar Rp5.000 per orang. Bagi kamu yang sedang bermain air dan Menikmati keindahan alam, kunjungilah tempat wisata yang satu ini. Lokasi Curug Dengdeng ini berada di Cikatomas, Tawang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x