Peringatan HUT ke-78 RI Semarak, Di MTsN 2 Kota Tasikmalaya Dimeriahkan Morena Lovers dan Peresmian Kantin

18 Agustus 2023, 19:46 WIB
Grup Morena Lovers memeriahkan Peringatan HUT ke-78 RI sekaligus peresmian Kantin Sandakotas Mantap Pisan di MTsN Kota Tasikmalaya, Jumat 18 Agustus 2023.*/kabar-priangan.com/Arief Farihan Kamil /

KABAR PRIANGAN - Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia di pusat kota dan perkampungan wilayah Kota Tasikmalaya Jawa Barat berlangsung semarak. Sejumlah perlombaan dan hiburan untuk memeriahkan HUT ke-78 Republik Indonesia, Kamis 17 agustus 203, digelar saat menjelang, pada Hari H, serta sesudah tanggal 17 Agustus.

Rangkaian kemeriahan dan semarak Agustusan diantaranya masih akan berlangsung hingga akhir pekan ini. Hal itu karena banyak warga yang menggelar kegiatan pada Sabtu-Minggu, 19-20 Agustus 2023, bahkan berlanjut pekan depannya lagi.

Di MTsN 2 Kota Tasikmalaya, Jalan Leuwidahu, Kecamatan Indihiang, kegiatan berlangsung sejak Rabu 16 Agustus 2023. Sebuah panggung didirikan di halaman sekolah tersebut. Pada Jumat 18 Agustus 2023 sejumlah lomba digelar yang diikuti para siswa per kelas, diantaranya estafet air yakni mengoper air dari satu peserta ke peserta lainnya sehingga menambah semarak suasana Agustusan.

Baca Juga: Setelah 23 Tahun Kisah Sherina dan Sadam Berlanjut di Petulangan Sherina 2, Ini Bocorannya!

Pada hari itu pula berlangsung peresmian Kantin Sandakotas Mantap Pisan! yang merupakan kantin sekolah berlokasi di bagian selatan sekolah. Peresmian dilakukan Kepala MTsN 2 Kota Tasikmalaya Asep Saepul Mikdar SAg, MPd, dengan tausiyah Ustaz Uus Uspet yang merupakan orangtua salah seorang siswa sekolah tersebut.

Dimeriahkan pula penampilan gerak dan lagu Morena Lovers Tasikmalaya pimpinan Ai Morena dengan puluhan anggota menambah semarak suasana HUT Kemerdekaan RI. Selain bendera dan umbul-umbul, kostum seragam anggota Morena Lovers juga memadukan warga Merah Putih. Selain itu lagu yang mengiringi penampilan mereka bernuansa nasionalisme diantaranya 17 Agustus.

Ustaz Uus Uspet menyampaikan tausiyah saat Peringatan HUT ke-78 RI sekaligus peresmian Kantin Sandakotas Mantap Pisan di MTsN Kota Tasikmalaya, Jumat 18 Agustus 2023.*/Dok. MTsN 2 Kota Tasikmalaya/Mahardika Basyarie

Dalam sambutannya, Asep berharap dengan lebih tertatanya kantin sekolah dapat memenuhi keinginan para siswa untuk jajan di dalam lingkungan sekolah. Namun ia berpesan agar para siswa selalu manjaga kebersihan dan jangan membuang sampah sembarangan.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Pekan 9 BRI Liga 1 2023 2024 Lengkap: Persikabo Vs Madura United, PSIS Vs Persib

Makanan Halal dan Sehat

Hal senada disampaikan kepada para pengelola kantin. Selain agar selalu menjaga kebersihan, menu makanan pun harus terjamin kesehatan dan kehalalannya. "Mudah-mudahan dengan kantin yang baru ini menjadi berkah bagi para pedagang. Para siswa pun dapat jajan makanan yang
sehat dan kehalalannya telah tersertifikasi," ucap Asep.

Wakil Kepala MTsN 2 Kota Tasikmalaya Bidang Humas E Budi Permana, SPd, didampingi Wakil Bidang Kesiswaan Amat Rohmat, SPd, menyebutkan, jumlah kios di kantin tersebut sebanyak 12 kios. Saat ini yang sudah aktif delapan kios, sedangkan empat kios lagi akan aktif setelah peresmian tersebut.

Kepala MTsN 2 Kota Tasikmalaya Asep Saepul Mikdar meresmikan Kantin Sandakotas Mantap Pisan di MTsN Kota Tasikmalaya, Jumat 18 Agustus 2023.*/kabar-priangan.com/Arief Farihan Kamil

Sebelumnya jumlah kios di lokasi itu delapan kios, namun belum representatif. Biaya pembangunan kantin yang berdiri di atas lahan 50 bata itu berasal dari swadaya masyarakat dan orangtua siswa.

Baca Juga: Spesial HUT RI ke-78, Namsan Tower dan Balai Kota Korea Selatan Dibalut Merah Putih

Ditambahkan Budi, selain makanan yang disajikan di kantin tersebut harus ada sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), pihaknya juga akan bekerja sama dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) terkait bahan makanan yang disajikan di kantin. 

Menunjang Full Day School

Keberadaan kantin itu akan menunjang program sekolah yang mulai Tahun Ajaran 2023/2024 ini sistem Full Day School yakni masuk sekolah Senin-Jumat pukul 07.00-15.00 WIB. "Pengadaan kantin ini terutama untuk penguatan sebagai bahan menjadi MTs unggulan bukan hanya di tingkat kota atau provinsi, namun juga tingkat nasional," ucap Budi.

Mengenai kondisi bangunan kantin yang belum 100 persen selesai, lanjut Budi, saat ini masih dilakukan pengembangan. Misalnya lahan akan memakai paving block, tapi dilakukan bertahap karena memerlukan modal cukup besar.

Peringatan HUT ke-78 RI sekaligus peresmian Kantin Sandakotas Mantap Pisan di MTsN Kota Tasikmalaya, Jumat 18 Agustus 2023.*/kabar-priangan.com/Arief Farihan Kamil

Baca Juga: Dari Kedai Kopi ini, Bisa Nikmati Indahnya Menara Kujang Sapasang dan Waduk Jatigede Sumedang

"Mudah-mudahan ke depannya kantin ini lebih bersih dan lebih sehat lagi, terutama adanya kantin yang representatif ini untuk pendidikan karakter kepada anak supaya tak membuang sampah sembarangan. Ditekankan kepada anak-anak dengan adanya kantin ini agar lebih disiplin membuang sampah karena telah disediakan tong-tong sampah," ujar Budi.

Selain edukasi kepada anak-anak, hal yang sama dilakukan kepada para pedagang agar sama-sama menjaga keberadaan kantin. "Para pedagang dari sisi bahan makan yang disajikan harus bergizi bagi anak, harga makanan yang di kantin juga harus terjangkau oleh seluruh siswa sesuai bekal dari rumah," kata Budi.***

 

 

 

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler