Impian Warga Bakal Terwujud, Akses Jalan Menuju Surian Diperbaiki Tahun Ini

- 14 Maret 2021, 17:44 WIB
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, saat meninjau kondisi jalan menuju wilayah Kec. Surian.
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, saat meninjau kondisi jalan menuju wilayah Kec. Surian. /kabar-priangan.com/Taufik R/


KABAR PRIANGAN - Setelah sekian lama menunggu akhirnya impian warga Kecamatan Surian untuk bisa memiliki infrastruktur jalan yang layak, sepertinya bakal segera terwujud.

Pada tahun 2021 ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR), telah mengalokasikan anggaran untuk peningkatan akses jalan menuju wilayah Kec. Surian.

Seperti diketahui, hampir semua akses jalan kabupaten menuju wilayah Kec. Surian, rata-rata kondisinya rusak.

Baca Juga: Terjadi Klaster Sekolah di Kota Tasikmalaya, Kepala Sekolah, Guru dan Siswa Terpapar Korona

Padahal, wilayah Kec. Surian sendiri merupakan salah satu etalase Kab. Sumedang yang berbatasan langsung dengan wilayah Kab. Subang.

Buruknya infrastruktur jalan menuju wilayah Surian ini, tentu sudah sering dikeluhkan oleh warga, terutama melalui akun media sosial.

Sehingga tidak heran jika perbaikan akses jalan ini, menjadi impian dan aspirasi hampir sebagian besar warga Surian.

Baca Juga: Innalillahi! Muncul Klaster Perumahan di Kota Tasikmalaya, 21 Warga Perumahan di Mangkubumi Positif Covid

Untuk menjawab keinginan warganya, Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, bersama Sekretaris Dinas PUPR Kab. Sumedang, Jumat l alu, sengaja turun untuk meninjau langsung akses jalan kabupaten menuju wilayah Kec. Surian.

Selain untuk melihat secara langsung kondisi di lapangan, mereka pun ingin memberikan kepastian soal rencana perbaikan jalan tersebut.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x