Usulan Prioritas yang Diajukan Pemkab Sumedang ke Pemprov Jabar Tahun 2022 Capai Rp 1,5 Triliun

- 31 Maret 2021, 16:06 WIB
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, saat menjadi narasumber Musrenbang RKPD secara virtual.
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, saat menjadi narasumber Musrenbang RKPD secara virtual. /kabar-priangan.com/Taufik R/

KABAR PRIANGAN - Usulan prioritas yang akan diajukan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang, melalui Bantuan Keuangan Provinsi Jawa Barat untuk tahun 2022, nilainya mencapai Rp 1,5 Triliun.

Usulan tersebut, sebagian besarnya diantaranya akan diprioritaskan untuk pemenuhan kebutuhan anggaran pembangunan infrastruktur di wilayah Kab. Sumedang.

Seperti disampaikan Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, saat menjadi narasumber pada kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tingkat Kabupaten Tahun 2022, yang diselenggarakan Bappppeda Kab. Sumedang secara virtual, Rabu 31 Maret 2021.

Baca Juga: Kemenkumham Tolak PD versi KLB, AHY: Kabar Baik bagi Kehidupan Demokrasi di Tanah Air

"Usulan prioritas Kabupaten Sumedang melalui bantuan keuangan provinsi Jawa barat untuk tahun 2022 itu, nilai kurang lebih Rp 1,5 triliun," kata Bupati Dony.

Sesuai usulan, lanjut dia, anggaran sebesar itu nantinya bakal diperuntukan untuk mendanai berbagai kegiatan pembangunan infrastruktur di wilayah Kab. Sumedang.

Salah satunya, pembangunan 6 ruas jalan perbatasan antarkabupaten sebesar Rp 24,3 miliar, pembangunan jalan pendukung pariwisata sebesar Rp 70,5 miliar, kegiatan reformasi kesehatan daerah sebesar Rp 930 miliar, dan penguatan
sistem ketahanan pangan berkelanjutan sebesar Rp 11 miliar.

Baca Juga: Permohonan Pengesahan Partai Demokrat versi KLB Ditolak Kemenkumham

Bukan itu saja, anggaran itu pun lanjut Dony, diusulkan pula untuk mendanai kegiatan reformasi sistem pendidikan dan memajukan kebudayaan sebesar Rp 45 miliar, inovasi pelayanan publik dan penataan daerah sebesar Rp 33,7 miliar.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah