Dinkes Sumedang Jamin Ketersediaan Vaksin Aman

- 10 Agustus 2021, 18:28 WIB
Petugas sedang melakukan vaksinasi kepada warga Sumedang
Petugas sedang melakukan vaksinasi kepada warga Sumedang /kabar-priangan.com/Nanang Sutisna/

KABAR PRIANGAN - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang Dadang Sulaeman menjamin tidak akan kekurangan vaksin untuk kegiatan covid-19 di wilayah Sumedang.

Menurutnya, pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang akan terus mendapatkan kiriman vaksin secara reguler dari Pemerintah Provinsi begitu persedian vaksin menipis.

Kata Dadang, untuk pengiriman vaksin oleh pihak provinsi biasanya dilakukan seminggu sekali dengan terlebih dahulu melihat berapa penggunaan vaksin melalui aplikasi.

Baca Juga: Gandeng Asperumnas, Pemkab Sumedang Bakal Sediakan 10.000 Unit Rumah Bersubsidi

"Bahkan untuk saat ini kami tidak lagi mengajukan permohonan vaksin ke pihak Provinsi karena begitu stok vaksin menipis pihak provinsi akan segera mengirimnya, setelah sebelumnya melihat di aplikasi terkait penggunaan vaksin di Sumedang," ujar Dadang dalam keterangan tertulis, Selasa 10 Agustus 2021.

Dadang menggambarkan, untuk minggu ini saja, pihak Dinkes Sumedang mendapatkan kiriman 1900 dosis, dan begitu stok menipis maka akan dikirim lagi vaksin yang baru.

Sehingga dengan demikian kata Dadang, dengan mengikuti alur tersebut, tidak akan terjadi stok vaksin yang berlimpah karena, ketersediaan vaksin disesuaikan dengan kebutuhan.

Baca Juga: Kapolres Sumedang dan Dandim 0610 Tinjau Vaksinasi Merdeka di PT Polyfin Canggih

"Untuk vaksin yang dikirim dari provinsi ini disebar ke 35 puskemas untuk selanjutnya digunakan untuk kegiatan vaksinasi bagi sasaran," katanya.***

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah