Hanya Dalam Kurun Waktu Tiga Minggu, Seribu Lebih Kasus Covid 19 Muncul di Kota Tasikmalaya

- 17 Februari 2022, 16:30 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya dr. Uus Supangat
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya dr. Uus Supangat /kabar-priangan.com/Asep MS/

KABAR PRIANGAN -  Angka kasus terpapar positif Covid 19 di Kota Tasikmalaya hingga Kamis 17 Februari 2022 telah mencapai 1.045 kasus. Dari angka kasus tersebut 5 kasus diantaranya meninggal dunia.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya Uus Supangat membenarkan kasus positif Covid 19 di Kota Tasikmalaya sudah melebihi angka seribu kasus.

"Ya data hari ini angkanya sudah di 1.045 kasus positif. Namun walau sudah melebihi seribu kasus, untuk kasus Covid 19 kali ini lebih dari 90 persen tidak bergejala," ujar Uus, Kamis 17 Februari 2021.

Baca Juga: PPKM Level 3 Kota Tasikmalaya, Ada Kelonggaran bagi Pelaku Usaha untuk Pemulihan Ekonomi Masyarakat

Uus juga membenarkan, dari seribu kasus positif Covid 19 tersebut terjadi dalam kurun waktu tiga minggu terakhir. Bahkan ujar dia, dari kasus tersebut terdapat lima kasus meninggal dunia.

"Nah dari lima orang kasus yang meninggal dunia ini, tiga kasusnya merupakan pasien yang belum divaksin sama sekali setelah dilihat dari riwayat vaksinnya," ujarnya.

"Namun untuk yang dua kasus lagi memang yang satu orang baru divaksin satu kali dan satu lagi sudah divaksin dua kali namun memiliki riwayat komorbit berat," ucap Uus.

Baca Juga: Festival Sinema Australia Indonesia (FSAI) 19-27 Februari 2022, Berikut Film dan Jadwal Tayangnya

Sehingga, kata Uus, dari kasus ini bisa terlihat bahwa vaksin ini memang sangat bermanfaat untuk mencegah kepatalan ketika terpapar Covid 19.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x