Pelaku UMKM di Cipameungpeuk Sumedang Didorong Mampu Memahami Digital Marketing

- 28 Oktober 2022, 14:32 WIB
Para pelaku UMKM di Kelurahan Cipameungpek, Kecamatan Sumedang Selatan, sedang mengikuti pembinaan digital marketing.
Para pelaku UMKM di Kelurahan Cipameungpek, Kecamatan Sumedang Selatan, sedang mengikuti pembinaan digital marketing. /kabar-priangan.com/Taufik Rohman /

 

KABAR PRIANGAN - Sebanyak 30 orang pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayah Kelurahan Cipameungpeuk, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, ikuti pembinaan digital marketing, di Aula Rapat Kelurahan Cipameungpek, Jumat, 28 Oktober 2022.

Kegiatan pembinaan ini, merupakan salah satu bentuk ikhtiar pihak kelurahan, dalam mendorong para pelaku UMKM agar bisa terus berkembang dan mampu bersaing di pasar nasional. 

Seperti disampikan Lurah Cipameungpeuk Yayat Sukarya, saat membuka kegiatan pembinaan UMKM. "Tujuan utama dari pembinaan ini, tiada lain untuk mendorong para pelaku UMKM agar bisa terus tumbuh dan berkembang," kata Yayat.

Baca Juga: Tempat Sampah Anorganik akan Ditempatkan di 15 Titik Wilayah Sumedang 

Yayat menyebutkan, pembinaan UMKM yang diadakan di Kelurahan Cipameungpeuk ini, sebagai bagian dari bentuk komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang, dalam mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Untuk itu, Yayat berpesan kepada seluruh peserta, supaya dapat benar-benar mengikuti dan mencermati berbagai paparan yang disampaikan narasumber, dalam hal ini Kepala Bidang UMKM pada Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Sumedang, Wudan Lukmanul Hakim.

"Kami harap kegiatan pembinaaan ini, dapat lebih membangkitkan UMKM di Kelurahan Cipameungpeuk. Karena apabila UMKM di sini terus tumbuh dan berkembang, kami yakin perekonomian masyarakat juga pasti ikut meningkat," ujar Yayat.

Baca Juga: Tiga Stasiun Pengisian Bahan Bakar Listrik Diresmikan Bupati Sumedang

Melalui kegiatan pembinaan ini, sambung Yayat, diharapkan dapat lebih meningkatkan pemahaman para pelaku UMKM akan pentingnya digital marketing, untuk memperluas pemasaran produk.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x