Objek Wisata di Pangandaran Saat Libur Tahun Baru 2023 Bertambah, Aquarium Piamari Akan Diresmikan 17 Desember

- 27 November 2022, 23:12 WIB
Bangunan Aquarium Piamari (Pangandaran Integrated Aquarium and Marine Research Institut), 13 Februari 2022. Direncanakan diresmikan 17 Desember 2022.*
Bangunan Aquarium Piamari (Pangandaran Integrated Aquarium and Marine Research Institut), 13 Februari 2022. Direncanakan diresmikan 17 Desember 2022.* /kabar-priangan.com/Arief Farihan Kamil/

KABAR PRIANGAN - Satu lagi objek wisata di Kabupaten Pangandaran bertambah dan segera dibuka untuk umum. Setelah lama ditunggu, Aquarium Piamari (Pangandaran Integrated Aquarium and Marine Research Institut) bakal resmi beroperasi.

Rencananya pembukaan Aquarium Piamari yang berlokasi di Desa Babakan Kecamatan Pangandaran dilakukan Sabtu, 17 Desember mendatang. Pembukaan diagendakan dilakukan langsung oleh Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia Sakti Wahyu Trenggono.

Kabar rencana pembukaan eduwisata bahari Aquarium Piamari pada tanggal tersebut disampaikan Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata kepada kabar-priangan.com/ Harian Umum Kabar Priangan. "Insya Allah, Piamari akan dibuka oleh Pak Menteri KKP pada 17 Desember 2022," kata Jeje di Pendopo Pemkab Pangandaran, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Kamis 24 November 2022.

Baca Juga: Mengapa Pembangunan Pangandaran Pesat? Begini Cara Bupati Jeje Wiradinata 'Jualan' ke Jakarta dan Bandung

Jeje menyebutkan, saat ini kondisi pantai depan Aquarium Piamari sudah bagus. Di pantai tersebut dibangun break water atau pemecah gelombang sehingga ada pembatas pantai. Mengenai akses jalan menuju lokasi kini masih diperbaiki. "Tinggal akses jalannya yang kini masih dalam perbaikan," ucap Jeje.

Dengan dibuka pada 17 Desember mendatang, diharapkan wisatawan bisa menikmati objek wisata tersebut saat liburan akhir tahun 2022 dan Tahun Baru 2023. Hal yang menjadi hambatan pengerjaan jalan saat ini adalah kondisi cuaca.

"Sebetulnya kalau sesuai rencana bisa untuk kunjungan wisatawan saat liburan akhir tahun dan tahun baru, namun saat ini kan hujan terus jadi pengerjaannya terhambat 10 persen dari yang harus dikerjakan oleh pelaksana," tutur Jeje.

Baca Juga: Sebanyak 11 Orang Korban Gempa Cianjur Mengungsi ke Taraju, Kabupaten Tasikmalaya

Pihak KKP sendiri sangat memperhatikan keberadaan Piamari. Hal itu diantaranya tampak saat kunjungan Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono ke Pangandaran, Senin 3 Mei 2021.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x