Nelayan yang Terseret Ombak di Pangandaran Akhirnya Ditemukan, Begini Kondisinya

- 12 Maret 2024, 17:48 WIB
Petugas gabungan di Pangandaran sedang melakukan pencarian korban tenggelam.
Petugas gabungan di Pangandaran sedang melakukan pencarian korban tenggelam. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Nelayan yang hilang terseret ombak laut di sekitar Pantai Batu Hiu Kabupaten Pangandaran pada Minggu 10 Maret 2024 sekitar pukul 05.00 WIB akhirnya kini sudah ditemukan.

Korban ditemukan pada hari ketiga pencarian yakni, pada Selasa 12 Maret 2024 sekitar pukul 08.40 WIB.

Korban yang ditemukan di hari ketiga ini atas nama Dede Yulianto (49) warga Desa Cibenda Kecamatan Parigi.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Pangandaran 1-30 Ramadhan 2024 M/1445 H Lengkap dengan Waktu Magrib Buka Puasa

Jenazah Dede ditemukan mengambang di Pantai Timur Pangandaran atau sekitar 10 mil dari lokasi kejadian di Pantai Batu Hiu, Selasa 12 Maret 2024 sekitar pukul 08.40 WIB.

Dede merupakan satu korban di antara dua yang dihantam ombak laut dan menghilang terseret ombak. 

Korban atas nama Supin warga Kalangjaladri Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran sudah ditemukan sekitar 500 meter dari lokasi TKP pada Senin 11 Maret 2024.

Baca Juga: Pemantauan Hilal Ramadan dari Pantai Kesikluhur Pangandaran Tak Terlihat, Cuaca Mendung

Target Ditemukan

Ketua SAR Barakuda Kabupaten Pangandaran Sakio Andrianto bersyukur, target korban yang terakhir dilakukan pencarian bisa ditemukan. 

"Cuma, jaraknya jauh dari lokasi TKP. Jadi, jenazah sudah ada di pantai timur samping Cagar Alam Pangandaran," kata Sakio, Selasa 12 Maret 2024.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x