Diva Indonesia Rossa Kumpulkan Kaum Perempuan Sultan Sumedang Ramadan Tahun Ini

- 26 Maret 2024, 14:31 WIB
Ramadan di Sumedang Diva Indonesia Rossa ajak kaum perempuan untuk melakukan kegiatan sosial dengan program Warung Sawios.
Ramadan di Sumedang Diva Indonesia Rossa ajak kaum perempuan untuk melakukan kegiatan sosial dengan program Warung Sawios. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Mengisi bulan Ramadan tahun ini, Rossa salah satu Diva Indonesia menginisiasi kegiatan sosial yang dilaksanakan dengan cara berbagi paket nasi kepada warga yang kurang mampu di wilayah Sumedang. 

Dalam mewujudkan kegiatan itu, Rossa akrab dipanggil Teh Oca menggandeng kaum perempuan dari kalangan Sultan di Sumedang. 

Adapun kegiatan sosial berbagi makanan tersebut, melalui program Warung Sawios. 

Baca Juga: Kwarcab Kenalkan Program Rantang Pramuka pada Ramadan di Sumedang

Teh Ocha juga menceritakan awal mula munculnya inisiatif tersebut. Menurut Ocha, ide Warung Sawios ini muncul pada saat dirinya sedang kumpul bersama teman-teman SMA dan SMP-nya, di Kafe Ibu Sumedang. 

"Warung Sawios ini diinisiasi bersama teman-teman SMA dan SMP serta mengajak kepada ibu-ibu Sultan di Kabupaten Sumedang, untuk menggalakan kegiatan ini," Teh Oca pada acara Iftar Dinner For Charity, di Balong Hardi Sumedang (BHS), Senin, 25 Maret 2024, petang.

Dalam acara Iftar Dinner For Charity tersebut, penyanyi papan atas asal Sumedang ini, sengaja mengundang ibu-ibu Sultan di Sumedang, untuk bersilaturahmi dan mensosialisasikan program Warung Sawios. 

Baca Juga: Diskanak Sumedang Verifikasi CPCL Kelompok Tani Penerima Bantuan Kambing Etawa

Tersebar di 14 Titik

Program Warung Sawios ini, sambung Rossa, telah berjalan 14 hari, dan penjualannya disebar di 14 titik di wilayah Kabupaten Sumedang. 

Antara lain di wilayah Kecamatan Situraja, Tanjungkerta, dan Ujungjaya.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x