Bos Persib Bandung Umuh Muchtar Bantu Pembangunan Ponpes di Pamulihan Sumedang yang Dibakar

- 19 April 2024, 17:22 WIB
Tokoh masyarakat Jawa Barat H. Umuh Muchtar saat melakukan pelatakan batu pertama yang pekan yang lalu terbakar Bangunan  Pesantren Yayasan Awaliyatul Huda di Dusun Citali, RT 01 RW 08 Desa Ciptasari, Pamulihan, Sumedang.
Tokoh masyarakat Jawa Barat H. Umuh Muchtar saat melakukan pelatakan batu pertama yang pekan yang lalu terbakar Bangunan Pesantren Yayasan Awaliyatul Huda di Dusun Citali, RT 01 RW 08 Desa Ciptasari, Pamulihan, Sumedang. /kabar-priangan.com/Devi Supriyadi/

Saeful menuturkan, untuk pembelajaran pihaknya memindahkan sementara ke Mushala Nurul falah, sampai rampung kembali pembangunan pesantren. 

Baca Juga: Poster Erwan-Irwansyah Untuk Sumedang Lebih Baik Beredar di Grup WhatsApp, Ini Komentar Erwan

“Semoga dengan insiden kebakaran ini menjadi berkah, hingga pesantren Yayasan Awaliyatul Huda ini bisa jadi lebih baik lagi, dan kami terbuka untuk siapa pun yang ingin bersama-sama untuk menimba ilmu agama disini, ” katanya 

Sementara itu, Tokoh Masyarakat Jawa Barat yang juga Manajer Persib Bandung, H. Umuh Muchtar sambangi sebuah bangunan berukuran panjang 12 meter dan lebar 8 meter persegi yang sudah hangus terbakar milik Yayasan/Pesantren Awaliyatul Huda di Dusun Citali RT 01 RW 08 Desa Ciptasari Kecamatan Pamulihan Sumedang.

H. Umuh Muchtar memberikan bantuan uang tunai sebanyak Rp 15 juta dan semen 100 sak Bahkan, akan meninjau terus proses pembangunan kedepannya seperti apa sampai selesai.

Baca Juga: Ziarah ke Makam Leluhur jadi Tradisi Pemda Sumedang Peringati HJS

H. Umuh Muchtar mengaku sangat terenyuh adanya peristiwa yang menimpa Pesantren tersebut. Sehingga, terketuk hatinya untuk memberikan bantuan materi agar bangunan yang sudah ludes terbakar itu dapat kembali dibangun.

"Musibah ini harus diambil hikmahnya. Semoga bangunan yang sudah habis terbakar ini dapat dibangun kembali dengan lancar dan kedepannya dapat digunakan lagi untuk aktifitas keagamaan seperti biasanya," ungkapnya.***

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah