Persiapkan SDM Hadapi Bencana, Warga Panglayungan kota Tasikmalaya Dibekali Ilmu Kesiapsiagaan

- 30 Mei 2024, 13:21 WIB
Masyarakat Panglayungan dibekali ilmu mitigasi bencana oleh BPBD Kota Tasikmalaya, yang dilaksanakan oleh Pokmas Panglayungan, di Aula Kelurahan Panglayungan, Kamis, 30 Mei 2024.
Masyarakat Panglayungan dibekali ilmu mitigasi bencana oleh BPBD Kota Tasikmalaya, yang dilaksanakan oleh Pokmas Panglayungan, di Aula Kelurahan Panglayungan, Kamis, 30 Mei 2024. /kabar-priangan.com/Agus Berrie/

KABAR PRIANGAN - Dalam mempersiapkan sumberdaya manusia kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana, Pokmas (Kelompok Masyarakat) Kelurahan Panglayungan menggelar pemberdayaan masyarakat, di Aula Kelurahan Panglayungan, Kamis, 30 Mei 2024.

Hadir pada kesempatan itu, Sekmat Cipedes, Herra, Lurah Panglayungan, Wasliman Solihat, dan Staf Penyusun Rencana Kebutuhan Logistik BPBD Kota Tasikmalaya sekaligus korlap URC Kota Tasikmalaya, Harisman, Babinsa serta puluhan masyarakat Panglayungan yang akan dibekali ilmu kesiapsiagaan tanggap bencana. 

Ketua LPM sekaligus Ketua Pokmas Panglayungan, Minatul Mahmudah, menyebutkan, kegiatan yang melibatkan masyarakat tersebut, kedepan menjadi garda terdepan dalam kesiapsiagaan tanggap bencana, khususnya di wilayah Kelurahan Panglayungan. 

Baca Juga: Daftar Film Bioskop Terbaru yang Tayang di Cinema XXI Tasikmalaya: Ada Si Kucing Oyen The Garfield Movie

"Selain mendapatkan ilmu dalam kegiatan ini, setidaknya mereka bisa proaktif membantu di wilayah Panglayungan dalam kebencanaan, dengan melaporkan ke BPBD Kota Tasikmalaya ataupun turun langsung ke lapangan, ikut membantu," ucapnya. 

Hal yang sama juga diungkapkan Lurah Wasliman, namun pihaknya berharap di Panglayungan sendiri tidak ada kebencanaan, apalagi yang kebencanaan yang lebih fatal.

"Berharap sih tidak ada bencana, namun setidaknya SDM di Panglayungan sudah tersedia untuk membantu BPBD Kota Tasikmalaya," katanya. 

Baca Juga: Pilkada Kota Tasikmalaya 2024, Surat Tugas DPP Partai Demokrat Mengerucut ke ARM

BPDP Kota Tasikmalaya, yang juga narasumber kegiatan, Harisman, mengatakan jika BPBD tidak memiliki SDM yang banyak jika terjadi kebencanaan, sehingga masyarakat yang sudah dibekali dengan mitigasi kebencanaan bisa turut serta menanggulangi resiko kebencanaan. 

"Jadi biasa ditolong, kini jadi penolong dan menjauhkan masyarakat dari kebencanaan dengan membuat menejemen perencanaan, menyisir kebutuhan ataupun hal yang perlu disiapkan sesuai prosedur atau SOP," kata Harisman. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah