Ryan Kurnia Resmi Jadi Pemain Rekrutan Pertama Persib Bandung yang Didatangkan dari Persikabo 1973

3 Mei 2023, 14:27 WIB
Ryan Kurnia, pemain anyar Persib Bandung yang didatangkan dari Persikabo 1973. /Instagram @rynkurnia/

KABAR PRIANGAN - Persib Bandung akhirnya memperkenalkan rekrutan anyar berposisi penyerang sayap yang akan diproyeksikan di Liga 1 musim 2023/2024.

Rekrutan anyar tersebut didatangkan Persib Bandung dari klub Persikabo 1973, yakni Ryan Kurnia.

Ryan Kurnia sendiri diperkenalkan Persib Bandung melalui akun Instagram resminya lewat sebuah video singkat dengan narasi tentang perjalanan karinya.

Baca Juga: Sempat Lumpuh Tertimbun Longsor, Jalan Desa di Wilayah Surian Sumedang Akhirnya Kembali Normal

Dalam video tersebut terlihat ada banyak langkah yang Ryan Kurnia lalui sebelum akhirnya gabung dengan klub kebanggan Bobotoh.

Mulai dari membela PON Jabar 2016, Sulut United, hingga kembali ke Jawa Barat untuk memperkuat Persikabo 1973.

"Sejauh apapun perjalanan, darah Sunda akan Persib pada waktunya. Wilujeng Sumping Ryan Kurnia," tulis Persib.

Baca Juga: Polres Sumedang Pastikan Harga Pangan Sudah Kembali Turun

Nama Ryan Kurnia sendiri sudah lama digadang-gadangkan akan berlabuh ke Persib.

Isu tersebut pun semakin heboh di media sosial seiring dengan performanya yang kian gemilang.

Rumor tersebut juga diperkuat usai pada laga terakhir Persib di BRI Liga 1 2022/2023 kontra Persikabo 1973 lalu, Ryan Kurnia menjadi sosok pembeda bagi timnya.

Baca Juga: Liverpool vs Fulham di Liga Inggris: Prediksi Skor, Link Live Streaming, Head to Head dan Line Up Pemain

Hingga pada akhirnya pemain jebolan Diklat Persib itu pun resmi bergabung dengan tim Maung Bandung untuk musim depan.***

Editor: Firda Aini Nadi Sanniyah

Tags

Terkini

Terpopuler