Ini Dia Mojang Sumedang Yang Jadi Punggawa Timnas Berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2022

- 18 September 2021, 17:45 WIB
Pemain Timnas Sepakbola Putri asal Sumedang Tia Darti Septiawati
Pemain Timnas Sepakbola Putri asal Sumedang Tia Darti Septiawati /kabar-priangan.com/DOK Tia Darti/

KABAR PRIANGAN - Masyarakat Sumedang patut bangga dan tentunya harus bersama-sama mendoakan untuk putri terbaik Sumedang yang kini akan berjuang membela merah putih di ajang laga sepakbola putri kualifikasi Grup C Piala Asia 2022 di Tajikistan.

Dia adalah Tia Darti Septiawati (28) mojang asal Pasirbiru, Rancakalong, Sumedang yang kini menjadi salah satu punggawa Timnas sepakbola putri Indonesia di ajang tersebut.

Tia, memang bukan orang baru di Timnas Garuda Pertiwi. Ia sejak tahun 2013 sudah mengisi skuad utama timnas. Defender asal klub Persib Bandung ini memiliki talenta yang luar biasa. Terbukti ia bertahan selama 8 tahun masuk dalam skuad Garuda Pertiwi meski harus bersaing dengan para pemain muda.

Baca Juga: Operasi Patuh Lodaya 2021 Segera Digelar. Ini Penjelasan Kasatlantas Polres Sumedang

Mojang penyuka Bakso dan pemilik nomor punggung 18 ini, memiliki harapan besar untuk memenangkan laga kualifikasi Grup C Piala Asia 2022 di Tajikistan dan lolos ke Piala Asia 2022. Ia juga ingin membawa prestasi untuk mengharumkan nama Sumedang tercinta.

"Sore ini kami bersama 19 pemain lainnya berangkat ke Tajikistan. Mohon doanya dari warga Sumedang," ujar Tia melalui percakapan whatsapp, Sabtu 18 September 2021. Tia juga optimis bisa mengatasi Singapura pada pertandingan nanti.

Dilansir dari laman PSSI, seluruh pemain beserta ofisial akan bertolak ke Tajikistan pada Sabtu, 18 September 2021. Skuad Garuda Pertiwi tergabung di grup C dan hanya melawan Singapura, setelah dua calon lawan yakni Korea Utara dan Irak memutuskan mundur dari kompetisi.

Baca Juga: Seribu Dosis Vaksin dari Polri Bagi Warga Tanjungsari Sumedang

Sesuai jadwal, Garuda Pertiwi ini bakal menghadapi Singapura, pada 24 dan 27 September 2021.

Berikut 20 pemain Timnas Putri Indonesia:

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x