Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2023 Setelah Pesta Gol 7-0 ke Gawang Nepal

- 15 Juni 2022, 04:39 WIB
Tiga pemain Timnas Indonesia, Dimas Drajad, Witan Sulaeman dan Saddil Ramdani saat melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023.*
Tiga pemain Timnas Indonesia, Dimas Drajad, Witan Sulaeman dan Saddil Ramdani saat melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023.* /instagram.com/@pssi/

Timnas Indonesia tampil perkasa sejak awal laga. Dimas Drajad membuka keunggulan di menit ke-5.

Setelah mencetak gol, Timnas Indonesia tidak mengendurkan serangan. Fachruddin Aryanto dan kolega terus berusaha untuk mencetak gol kedua.

Baca Juga: Ada Perbaikan Ruas Jalan Nasional di Cikoneng Ciamis, Pada Jam-jam Kerja Akses Jalan Buka Tutup

Melalui skema jarak dekat, tembakan Dimas Drajad nyaris menggandakan keunggulan Timnas Indonesia di menit ke-25.

Serangan demi serangan terus dilayangkan skuad Garuda, tembakan jarak dekat Saddil Ramdani di menit 31 hampir berbuah gol.

Keuntungan didapatkan Timnas Indonesia usai pemain Nepal, Suman Aryal mendapat kartu kuning kedua dan terpaksa harus meninggalkan lapangan (32').

Baca Juga: Hari Donor Darah Sedunia, Terkumpul 180 Labu Darah. Wali Kota Banjar Janjikan Bangun Gedung PMI

Unggul jumlah pemain membuat Indonesia lebih leluasa menguasai bola. Tim besutan Shin Tae-yong itu juga tak henti-hentinya melancarkan serangan.

Situasi tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh Timnas Indonesia, usai Witan Sulaeman mencetak gol kedua untuk skuad Merah Putih di menit (43').

Pertandingan di babak pertama usai. Timnas Indonesia untuk sementara unggul dengan skor 2-0.

Halaman:

Editor: Firda Aini Nadi Sanniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x