Gebyar Hari Jadi ke-21 Perisai Diri Kota Tasikmalaya: Sabtu Pagi Ini Jalan Sehat, Ada Bazar dan Stand Sekolah

- 10 Mei 2024, 17:50 WIB
Puluhan stand sekolah dan sponsor telah berdiri di area GGM Kota Tasikmalaya, Kecamatan Cihideung, Jumat 10 Mei 2024 sore. Hal tersebut persiapan acara Gebyar Perisai Diri Kota Tasikmalaya bertajuk Education and Health Fair 2024, Sabtu 11 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Dok. PD Kota Tasikmalaya
Puluhan stand sekolah dan sponsor telah berdiri di area GGM Kota Tasikmalaya, Kecamatan Cihideung, Jumat 10 Mei 2024 sore. Hal tersebut persiapan acara Gebyar Perisai Diri Kota Tasikmalaya bertajuk Education and Health Fair 2024, Sabtu 11 Mei 2024.*/kabar-priangan.com/Dok. PD Kota Tasikmalaya /

KABAR PRIANGAN - Puncak acara Peringatan Hari Jadi ke-21 Keluarga Silat Nasional (KSN) Perisai Diri (PD) Kota Tasikmalaya 2024 akan berlangsung Sabtu 11 Mei 2024 pagi hingga sore. Bertempat di area dan Gedung Gelanggang Generasi Muda (GGM) Kota Tasikmalaya, Jalan Lingkar Dadaha, Kelurahan Nagarawangi, Kecamatan Cihideung, sejumlah kegiatan bakal digelar.

Selain jalan sehat yang mengambil start di halaman gedung tersebut start pukul 08.30 WIB, ada juga bazar stand-stand sekolah, medical check up, sarasehan, serta berbagai kegiatan sosial lainnya. Rangkaian acara akan dimulai Pukul 07.00 WIB yang terlebih dulu diisi persiapan peserta dan opening ceremony.

Baca Juga: Rangkaian Acara Education and Health Fair 2024 Hari Jadi ke-21 Perisai Diri Kota Tasikmalaya, Ada Bazar Ekspo!

Berdasar data sementara di panitia, jumlah peserta jalan sehat yang telah mendaftar hingga Jumat 10 Mei 2024 sore sekira 1.200 peserta. Jumlah tersebut melebihi target panitia yang awalnya 1.000 peserta. Kemungkinan peserta yang mendaftar akan bertambah karena pendaftaran ditutup Jumat 10 Mei 2024 pukul 20.00 WIB.

"Kami rencananya menutup pendaftaran pada Jumat 10 Mei 2024 pukul 20.00 WIB, sehingga pada pagi hari sebelum pelaksanaan sudah fokus pada persiapan teknis," ujar Ketua Pelaksana Kegiatan Hari Jadi ke-21 Perisai Diri Kota Tasikmalaya 2024, Azmia Mar'atul Latipah, kepada kabar-priangan.com /Surat Kabar Harian Kabar Priangan, Jumat 10 Mei 2024 sore.

Ketua Pelaksana Kegiatan Hari Jadi ke-21 Perisai Diri Kota Tasikmalaya 2024, Azmia Mar'atul Latipah.*/kabar-priangan.com/Dok. PD Kota Tasikmalaya
Ketua Pelaksana Kegiatan Hari Jadi ke-21 Perisai Diri Kota Tasikmalaya 2024, Azmia Mar'atul Latipah.*/kabar-priangan.com/Dok. PD Kota Tasikmalaya

Adapun peserta yang mendaftar akan mendapatkan tiket dengan harga tiket per lembar Rp 15.000. Sedangkan doorprize jalan sehat yang disediakan diantaranya sepeda listrik, peralatan elektronik seperti dispenser, mesin cuci, televisi LED, magic jar, strikaan, pakaian, alat tulis, dan lainnya.

Tema Education and Health Fair 2024

Ditambahkan Azmia, hari jadi tahun ini bertajuk Gebyar Perisai Diri Kota Tasikmalaya dengan tema Education and Health Fair 2024. "Dengan tema tersebut berarti lebih ke ranah education (pendidikan) karena cakupannya di wilayah pelajar dan mahasiswa. Kami mengadakan ekspo sekolah supaya menjadi ajang setiap sekolah dan perguruan tinggi di Kota Tasikmalaya untuk menunjukkan eksistensinya, dan sekolah bisa memberikan edukasi di setiap stand-nya," ujarnya.

Baca Juga: Drakor Disney Plus Chief Detective 1958 Episode 7 Kontroversi Unit 1 dan Baek Do Seok!

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah