Vera dan Salma, Petenis Meja PTM SK Tasikmalaya Sabet Medali Perak Liga Tenis Meja Jawa Barat 2022

- 13 September 2022, 08:29 WIB
Vera dan Salma bersama PTMSI Kota Tasikmalaya Drs. H.Ajat Sudrajat yang mengawal mereka di di GOR Laga Tangkas Jatinangor.*
Vera dan Salma bersama PTMSI Kota Tasikmalaya Drs. H.Ajat Sudrajat yang mengawal mereka di di GOR Laga Tangkas Jatinangor.* /kabar-priangan.com/Dok. PTMSI/

KABAR PRIANGAN - Pasangan ganda putri Kota Tasikmalaya yang dipersiapkan untuk menjajal Porprov 2022 Jabar yakni Vera dan Salma berhasil menyabet medali perak pada Liga Tenis Meja anak sekolah dan Senior Jawa Barat 2022 yang berakhir Senin 12 September 2022 malam.

Meski tampil perkasa di babak penyisihan hingga semifinal, petenis meja yang berasal dari PTM Surya Kencana (SK) Tasikmalaya ini harus mengakui keunggulan pasangan ganda putri Kota Bogor Alda dan Sofi dengan skor ketat 3-1.

Setelah melewati babak penyisihan, kekompakan pasangan Vera-Salma tanpa ampun menyudahi perlawanan pasangan Kab Bogor Lani dan Erwin di babak 8 besar dengan skor 3-1.

Baca Juga: Lezat dan Pedasnya Ceker Mercon Membuat Orang yang Memakannya ‘Kecanduan’, Berikut Ini Resepnya!

Di Semifinal mereka bertemu pasangan ganda kab Cianjur Nida dan Huli yang berhasil dikalahkan dengan skor yang lebih meyakinkan yakni 3-0. Sayang penampilan apik duet ini tak mampu membendung perlawanan Alda dan Sofi dari Kota Bogor di partai final.

Meski demikian Ketua PTMSI Kota Tasikmalaya Drs. H.Ajat Sudrajat yang mengawal mereka di di GOR Laga Tangkas Jatinangor mengaku bangga dengan capaian tersebut. Menurutnya, apa yang ditunjukan Vera dan Salma sudah sangat luar biasa.

Sebab laga itu menjadi gambaran dan semacam simulasi ajang Porprov Jabar, karena semua atlet yang diproyeksikan berlaga di Porprov turut ambil bagian.

Baca Juga: Duel Bhayangkara FC vs Borneo FC Sore Ini di Indosiar. Simak Jadwal Acara Indosiar Selasa 13 September 2022

Kepercayaan diri, mentalitas maupun teknik duet itu semakin menunjukan peningkatan yang signifikan. Mereka pun masih punya cukup waktu untuk mengasah kemampuan sebelum Porprov dimulai.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x