Live Indosiar Malam Ini! Ini Link Streaming Indonesia U 19 vs Vietnam, Jika Seri Dilanjutkan Adu Penalti

- 18 September 2022, 17:34 WIB
Timnas Indonesia U 19 akan menghadapi Vietnam U 19 pada fase grup babak Kualifikasi Piala AFC U 20 2023 di  Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu 18 September 2022 malam ini.*
Timnas Indonesia U 19 akan menghadapi Vietnam U 19 pada fase grup babak Kualifikasi Piala AFC U 20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu 18 September 2022 malam ini.* /PSSI/

KABAR PRIANGAN - Timnas Indonesia U 19 akan menghadapi Vietnam U 19 pada pertandingan ketiga atau terakhir fase grup babak Kualifikasi Piala AFC U 20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu 18 September 2022 malam ini.

Pertandingan Timnas Indonesia U 19 vs Vietnam U 19 akan disiarkan langsung stasiun televisi Indosiar dan live streaming Vidio pukul 20.00 WIB yang link-nya terdapat di akhir tulisan ini.

Menghadapi laga yang menentukan status juara Grup F ini, Pelatih Timnas Indonesia U 19 Shin Tae-yong mengatakan timnya mempersiapkan diri dengan baik. "Kami harus mempersiapkan diri dengan baik agar menang dan lebih agresif. Kami harus lebih berusaha untuk bisa meraih kemenangan," ujarnya dilansir laman PSSI.

Baca Juga: Narapidana Lapas Tasikmalaya Kabur dengan Cara Merusak Jeruji Besi, Sempat Lari ke Arah Taman Kota

Memang, Vietnam merupakan lawan terberat dibandingkan dua lawan Indonesia sebelumnya yakni Timor Leste dan Hong Kong. Pada laga pertama dan kedua, Timnas Indonesia U 19 menggunduli Timor Leste skor 4-0, lalu menggulung Hong Kong skor 5-1.

Menurut Shin Tae-yong, Vietnam mempunyai kualitas. "Vietnam berbeda dari tim lainnya. Mereka punya kualitas dan mobilitas yang berbeda jauh dari tim yang lain," kata pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan berharap Indonesia dapat mengalahkan Vietnam. Ia menilai permainan Timnas Indonesia U 20 semakin baik dan kompak, seperti diperlihatkan saat melawan Hong Kong. "Semoga mampu meraih kemenangan melawan Vietnam dan pemain selalu fokus, disiplin, dan mengikuti instruksi pelatih," ujarnya.

Baca Juga: Dua Narapidana Lapas Tasikmalaya Kabur dari Sel Tahanan, Diketahui Satpam Rumah Makan di Samping Lapas

Saat ini Indonesia mempunyai poin yang sama dengan Vietnam yaitu 6. Kedua negara pun mempunyai selisih gol serta produktivitas gol sama yaitu 9-1. Hal itu karena sama halnya dengan Indonesia, Vietnam pun menang atas Hong Kong skor 5-1, dan atas Timor Leste skor 4-0.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x