SSB Tasik Raya KU-10 Sabet Juara Festival Soccer Kids Champion 2023, Tekuk Privat Indosoccernesia Siloka 1-0

- 22 Mei 2023, 22:11 WIB
Para pemain dan tim pelatih Tasik Raya KU-10 meluapkan kegembiraan seusai meraih juara ajang festival soccer Kids Champion se-Priangan Timu 2023 di Lapangan Indosoccernesia Siloka Tasikmalaya, Minggu 21 Mei 2023 malam.*/kabar-priangan.com/Istimewa
Para pemain dan tim pelatih Tasik Raya KU-10 meluapkan kegembiraan seusai meraih juara ajang festival soccer Kids Champion se-Priangan Timu 2023 di Lapangan Indosoccernesia Siloka Tasikmalaya, Minggu 21 Mei 2023 malam.*/kabar-priangan.com/Istimewa /

KABAR PRIANGAN - Tampil memukau sejak babak penyisihan, SSB Tasik Raya KU 10 (2013) sukses menyabet trofi juara ajang festival Soccer Kids Champion se-Priangan Timur 2023 yang berakhir Minggu, 21 Mei 2023 malam, di Lapangan Indosoccernesia Siloka Tasikmalaya. Dalam partai final yang menegangkan melawan tuan rumah Privat Indosoccernesia Siloka, Haiz dkk unggul tipis 1-0.

Zaki sang striker jadi bintang SSB Tasik Raya KU 10 dengan gol semata wayangnya yang dicetak lewat tendangan salto paa menit akhir babak kedua. Tim yang diarsiteki duet pelatih Yana "Kidal" dan Rahman itu pun tampil sebagai kampiun dan berhak atas trofi serta uang pembinaan. Zaki pun sukses menjadi top skor di ajang tersebut dengan torehan tujuh gol. Duel melawan Privat merupakan partai ulangan di babak penyisihan grup, ketika laga itu berkesudahan sama kuat 0-0.

Kemenangan tersebut disambut suka cita oleh para pemain, tim pelatih dan suporter yang menyaksikan perjuangan mereka. "Ini semacam pelipur lara setelah Zaki dkk hanya meraih juara 2 ajang Mars Festival yang digelar di Stadion Sport Center Langensari Kota Banjar awal bulan Mei lalu," kata Manajer SSB Tasik Raya KU 10 Irfan "Irfano" Zaenal Mutraqin seusai laga final.

Baca Juga: Buntut Dugaan Kekerasan kepada Seorang Siswi, Kepala SMAN 1 Tasikmalaya: Berawal Cekcok Dua Siswa, Kini Islah

Sukses itu juga terasa spesial karena selama turnamen tim yang juga diperkuat tiga pemain pilar O2SN SD IT Ibadurrohman yakni Haiz, Aufar dan Rais tidak pernah kalah. Selain trio SDIT Ibadurrohman, tim itu juga diperkuat Zaki, Aghna, Alvaro Azka, Abdan Alvaro, Abidzar, Rafa dan Royyan.

Rinciannya, mereka mengalahkan SSB Wirabuana (2-0), TR Hijau (8-0) dan Private Indo Soccer (0-0) di penyisihan grup. pada babak perempat final, Haiz dkk melibas perlawanan SSB Perbas (4-0) dan menang (2-1) lewat drama adu finalti melawan akademi Parahyangan di semifinal sebelum unggul di partai final.

Sang Pelatih Yana "Kidal" mengakui semangat juang dan mentalitas para pemain jadi salah satu kunci kemenangan, karena pertahanan skuad privat sangat rapi hingga cukup sulit untuk ditembus.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah