Bursa Transfer Liga 1 Pemain Timnas Filipina Kevin Hansen Bergabung Persib Bandung, Posisi Kiper Kian Ketat

- 28 November 2023, 20:28 WIB
Persib Bandung memperkenalkan kiper baru yang merupakan pemain Timnas Filipina, Kevin Ray Mendoza Hansen.*/Persib
Persib Bandung memperkenalkan kiper baru yang merupakan pemain Timnas Filipina, Kevin Ray Mendoza Hansen.*/Persib /

 

KABAR PRIANGAN - Dua pemain asing Persib Bandung yang salah satunya slot Asia Tenggara, resmi diperkenalkan kepada publik pada hari terakhir menjelang penutupan jendela transfer Selasa 28 November malam. Mereka adalah Kevin Ray Mendoza Hansen dan Stefano Beltrame.

Kevin Hansen merupakan pemain di posisi penjaga gawang. Ia dikontrak dengan durasi satu setengah tahun. "Kami menyampaikan telah menambah kiper baru, Kevin Ray Mendoza Hansen dengan kontrak berdurasi 18 bulan. Kita berharap, Kevin bisa berkontribusi untuk Persib," kata Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, Selasa 28 November 2023.

Dilansir laman klub Persib, pemain berdarah Denmark dan Filipina itu mempunyai kewarganegaraan Filipina dan pemain Timnas Filipina. Kevin Hansen pun memperkuat skuad The Azkals pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 baru-baru ini.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 Giliran Frets Butuan Diucapkan 'Hatur Nuhun', Ini Alasan Manajemen Persib Bandung

Sedangkan karier klubnya, sejak 2021 ia memperkuat salah satu klub elite Liga Super Malaysia, Kuala Lumpur FC. Hansen salah seorang pemain asuhan Pelatih Persib Bojan Hodak sebelum pelatih asal Kroasia itu pindah ke Persib.

Kehadiran penjaga gawang kelahiran Herning, Denmark, 29 September 1994, membuat semakin ketat posisi penjaga gawang Persib. Saat ini Maung Bandung mempunyai lima kiper. Sebelumnya ada Teja Paku Alam, Reky Rahayu, Fitrul Dwi Rustapa dan kiper muda jebolan Akademi Persib, Putra Sheva Sanggasi.

Dengan bergabungnya Hansen, maka Daisuke Sato yang mengisi satu slot pemain asing Asia Tenggara selama ini kemungkinan dilepas. Namun belum ada informasi dari Persib tentang pelepasan Sato dan akan kemana Sato yang juga pemain Timnas Filipina akan pindah.

Baca Juga: Bobotoh Persib Tangisi Levy Madinda: 1-5 Ternyata Bukan Hanya Skor Akhir, Tapi Nomor 15 pun Jadi Laga Terakhir

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x