Hukuman Berat PSSI untuk Kalteng Putra Gara-gara WO Lawan PSCS : Denda Rp500 Juta, Kalah 0-3, Poin Dikurangi 9

- 6 Februari 2024, 22:30 WIB
Hasil lengkap Sidang Komdis PSSI pada 30 Januari, 1 dan 2 Februari 2024. Kalteng Putra dijatuhi denda Rp500 Juta gara-gara WO saat melawan PSCS Cilacap.* /PSSI
Hasil lengkap Sidang Komdis PSSI pada 30 Januari, 1 dan 2 Februari 2024. Kalteng Putra dijatuhi denda Rp500 Juta gara-gara WO saat melawan PSCS Cilacap.* /PSSI /

KABAR PRIANGAN - Komite Disiplin (Komdis) PSSI menjatuhkan sanksi lagi. Kali ini terhadap sejumlah klub peserta Kompetisi EPA Liga 1 2023 2024 dan Pegadaian Liga 2 2023 2024. Sanksi dijatuhkan berdasarkan sidang Komdis PSSI pada 30 Januari, 1 dan 2 Februari 2024.

Dalam rilis PSSI, Senin 5 Februari 2024, untuk perorangan berdasarkan hasil Sidang Komdis PSSI pada 30 Januari 2024, pemain Makassar U18 Arief Rahman dijatuhi sanksi larangan bermain sebanyak satu pertandingan dan denda Rp5 juta. Ia dinilai terbukti melakukan pelanggaran ketika pertandingan Persija Jakarta U18 melawan PSM Makassar U18 ajang Kompetisi EPA Liga 1 2023 2024  pada 27 Januari 2024. Arief sengaja memegang bola serta mendapatkan kartu merah langsung.

Baca Juga: Hasil Persib vs Persis 2-2, Sempat Unggul Dua Gol, Maung Bandung Gagal Menang Lagi! Ini Klasemen BRI Liga 1

Adapun untuk klub ajang Pegadaian Liga 2 2023 2024 yaitu PSDS Deli Serdang serta Kalteng Putra mendapatkan sanksi luar biasa yang besarnya ratusan juta rupiah. Berdasarkan hasil Sidang Komite Disiplin PSSI tanggal 30 Januari 2024, PSDS dijatuhi sanksi larangan menyelenggarakan pertandingan dengan penonton sebanyak satu pertandingan saat menjadi tuan rumah. Hal itu berlaku sejak keputusan diterbitkan pada kompetisi mana pun yang diikuti pada tahun 2024/2025. Selain itu PSDS didenda sebesar Rp225 juta.

Sanksi diberikan lantaran ketika laga PSDS vs Nusantara United FC pada 26 Januari 2024 ada penonton PSDS yang mengucapkan kata rasis kepada pemain Nusantara United FC pada menit 20 dan menit 78. Terjadi juga pelemparan botol air mineral ke arah pemain Nusantara United FC yang dilakukan oleh penonton PSDS di Tribun Barat kanan.

Baca Juga: Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Kandangkan Boy 1, 2, dan 3, Gara-gara Ketahuan Nyosor Tamu!

Tak hanya itu, dalam laga tersebut tiga pemain PSDS dijatuhi sanksi masing-masing harus membayar Rp25 juta dan larangan bermain selama enam bulan karena kesalahan mulai menendang hingga memukul perangkat pertandingan. Mereka adalah Hamzah Depa, Imus Wiranda, dan Muhammad Rifa.

Hukuman yang paling besar dijatuhkan kepada Kalteng Putra. Berdasarkan hasil Sidang Komite Disiplin PSSI pada 2 Februari 2024, klub asal Kalimantan Tengah itu selain didenda Rp500 juta juga mendapatkan pengurangan 9 poin. Selain itu diyatakan kalah 0-3 dari PSCS Cilacap.

Baca Juga: BRI Liga 1 Is Back! Ini Jadwal Pekan ke 24 dan Link Live Streaming Pertandingan di Vidio, Persib Main Kapan?

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x