RESMI! Perebutan Mahkota Juara Persib vs Madura United di Final Championship Series BRI Liga 1 2023 2024

- 19 Mei 2024, 21:04 WIB
Babak championship Series BRI Liga 1 2023 2024 yang diisi oleh empat tim peringkat 1  sampai empat
Babak championship Series BRI Liga 1 2023 2024 yang diisi oleh empat tim peringkat 1 sampai empat /vidio.com/

KABAR PRIANGAN – Resmi  Perebutan Mahkota Persib vs Madura United di Final Championship Series BRI Liga 1 2023 2024. Madura United resmi mengamankan satu tiket  ke partai Final Championship Series BRI Liga 1 2023 2024 setelah berhasil mengalahkan Borneo FC pada leg ke dua yang terjadi di Stadion Batakan markas dari Borneo FC dengan skor 3-2 dan agregat 4-2 untuk kemenangan akhir Madura United.

Sementara Persib Bandung sudah lebih dahulu mengamankan tiket babak Final Championship Series BRI Liga 1 2023 2024 setelah di pertandingan sebelumnya berhasil menumbangkan Bali United di Stadion Si Jalak Harupat dengan skor telak 3-0 dan agregat 4-1 untuk kemenangan Persib Bandung atas Bali United.

Baca Juga: Persib Bandung ke Final Usai Gulung Bali United 3-0, Lawannya Tunggu Pemenang Laga Borneo FC vs Madura United

Hasil ini membuat Persib akan melawan Madura United di partai Final Championship Series BRI Liga 1 2023 2024 untuk memperebutkan gelar Juara BRI Liga 1 musim 2023 2024. Pertandingan final antara Persib vs Madura United akan digelar sebanyak dua leg. Leg pertama akan digelar di markas Persib yakni Stadion Si Jalak Harupat. Sementara leg kedua akan digelar di Stadion Bangkalan.

Pertandingan Final leg pertama antara Persib vs Madura United akan digelar di stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung pada hari Minggu, 26 Mei 2024. Sedangkan leg kedua akan digelar pada hari Jumat, 03 Juni 2024 di Stadion Batakan yang menjadi rumah bagi Madura United.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Persib vs Bali United: Persib Menang Agregat 4-1 Lolos Ke Final Championship Series Liga 1

Persib vs Madura United akan bersaing dalam perebutan gelar juara musim ini, secara statistik Persib Bandung berada di peringkat dua klasemen akhir Reguler Series BRI Liga 1 2023 2024. Sedangkan Madura United berhasil menempati peringkat ke empat di babak Reguler Series.

Jika Persib bertemu dengan Madura United di babak Final itu akan menjadi pertemuan ke tiga musim ini. Dari dua pertandingan sebelumnya Persib Bandung berhasil satu kali mengalahkan Madura United sementara Madura United di musim ini belum pernah mengalahkan Persib Bandung dan hanya mampu satu kali menahan imbang Persib.

Menarik dinantikan pertandingan Final Championship Series BRI Liga 1 2023 2024 antara Persib Bandung yang akan melawan Madura United untuk memperebutkan gelar juara BRI Liga 1 musim 2023 2024. Jangan sampai kamu melewatkan pertandingannya dan menjadi saksi siapa yang akan menjadi Juara kompetisi BRI Liga 1 musim 2023 2024. ***

Editor: Yuni Kartika


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah