Untuk Menarik Wisatawan, Objek Wisata Situ Cangkuang Garut Akan Dikembangkan Secara Kolaboratif

21 Mei 2021, 06:30 WIB
Situ Cangkuang di Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Jawa Barat /ANTARA/

KABAR PRIANGAN = Bupati Garut, Rudy Gunawan, mengatakan pihaknya akan melakukan pengembangan pariwisata di Situ Cangkuang. Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Pengembangan akan dilakukan secara kolaboratif dengan pihak desa.

"Pengembangan objek wisata Cangkuang ini akan kita lakukan secara kolaboratif dengan pihak desa setempat. Hal ini kita lakukan karena program pengembangan Cangkuang berbeda dengan yang dilakukan di Bagendit," kata Rudy.

Dikatakan Rudy, pengembangan kawasan Situ Bagendit dilakukan oleh pemerintah pusat dengan pemerintah provinsi.

Baca Juga: Bupati Garut: Tempat Wisata Tidak Ditutup, Asal Pengunjung Tak Lebih 50 Persen

 Sedangkan, pengembangan kawasan Situ Cangkung sama sekali tidak melibatkan pemerintah pusat maupun provinsi sehingga harus dilakukan oleh Pemkab Garut bekerjasama dengan pihak desa.

“Ini, kan, program pengembangan pariwisata. Jadi kalau Bagendit dilakukan oleh pemerintah pusat dan provinsi. Sedangkan ini (Cangkuang) oleh kita kolaborasi dengan desa, tapi intinya kan kepunyaan kabupaten,” ujarnya.

Rudy juga menuturkan, objek wisata Situ Cangkuang totalnya mencapai 35 hektare. Selama ini pengelolaan objek wisata ini dilakukan secara kolaboratif antara Disparbud dan Dinas Pertanian.

Baca Juga: Wisatawan Terjebak Macet Berjam-jam di Kawasan Gunung Gelap Jalur Menuju Kawasan Wisata Garut Selatan

“Ya kita akan melakukan satu kolaborasi di antara pariwisata dengan taman buah-buahan, antara dinas pariwisata dan dinas pertanian. Ini semuanya 35 hektare," ucap Rudy.

Pengembangan kawasn Situ Cangkuang, tutur Rudy, dilakukan pada tahun anggaran 2021 hingga 2023 mendatang.

Ia optimistis, setelah dilakukan pembangunan, kawasan objek wisata Situ Cangkuang akan jauh lebih bagus dan nyaman sehingga lebih menarik minat para wisatawan.***

Editor: Sep Sobar

Tags

Terkini

Terpopuler