Ini 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Kawasan Puncak Bogor, Wajib Dikunjungi Saat Libur Lebaran Idul Fitri

- 8 April 2024, 20:30 WIB
Tempat wisata Cimory Dairyland Puncak di Bogor.
Tempat wisata Cimory Dairyland Puncak di Bogor. /Instagram/@zsiti_153/

KABAR PRIANGAN - Rekomendasi tempat wisata Lebaran Idul Fitri 1445 H di Puncak Bogor, menyuguhkan pemandangan dengan keindahan alam yang sejuk dan memberikan ketenangan. Penasaran apa saja? Yuk simak Informasinya! 

Kawasan Puncak menjadi salah satu tempat wisata primadona yang diburu oleh para pengunjung. Dengan berbagai penawaran destinasi wisata yang beragam, Puncak Bogor tidak pernah gagal menyajikan keindahan. Tempat ini kerap dijadikan pelarian dari hiruk-pikuk kehidupan, terutama di waktu libur lebaran yang cocok sebagai rekomendasi tempat bertamasya bersama keluarga. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Penginapan Murah di Puncak: Suasana Romantis Cocok untuk Honeymoon Bareng Pasangan

Kawasan Puncak pada umumnya merupakan tempat favorit untuk berkemah, tetapi Puncak Bogor bukan hanya menawarkan hal itu saja. Puncak Bogor juga menyajikan berbagai pilihan tempat wisata menarik dan beragam, mulai dari wisata alam, wisata budaya, wisata edukasi, hingga wisata kuliner. Berikut 5 Rekomendasi tempat wisata di Puncak Bogor untuk libur lebaran, yaitu;

1. Heha Waterfall

Rekomendasi wisata saat libur lebaran wajib dicoba yang pertama yaitu Heha Waterfall, destinasi ini menawarkan pemandangan yang indah. Daya tarik utama dari wisata ini memiliki air terjun buatan terbesar di Indonesia hingga memperoleh penghargaan dari MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) dengan ukuran Lebar mencapai 80-90 meter dan ketinggian kurang lebih 40 meter. Sehingga yang diburu oleh para pengunjung dari Heha Waterfall yaitu, berfoto estetik dengan background air terjun yang indah. 

Baca Juga: Situ Patenggang Ciwidey Tempat Wisata di Bandung: Hawanya Sejuk Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran 2024

Destinasi wisata Heha waterfall terletak di Jalan Kapten Harun Kabir, Kp. Baru, RT 003/RW 004, Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Untuk harga masuknya weekday Rp20.000/per orang, sementara untuk weekend hanya Rp25.000/orang saja. 

2. Mini Mania Puncak

Rekomendasi wisata saat libur lebaran wajib dicoba yang kedua yaitu Mini Mania Puncak, destinasi ini menawarkan pemandangan estetik dengan tema berkelana keliling dunia. Terdapat miniatur Menara Eiffel, tembok Cina yang kokoh hingga pengunjung dimanjakan dengan keindahan arsitektur kastil di Jerman. Wisata ini terdapat tempat-tempat estetik untuk berfoto, yang paling menarik terdapat tempat yang menawarkan sensasi jalan-kalan ke Jepang dengan pohon khasnya yang terkenal yaitu sakura. 

Wisata Baca Juga: Tempat Wisata di Tasikmalaya saat Libur Lebaran 2024, Cocok Buat Kamu Kunjungi Bersama Keluarga Tercinta

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x