Meski Pandemi, Mahasiswa Diharapkan Bisa Tingkatkan Kompetensi dan Prestasi

- 4 September 2021, 15:30 WIB
Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir saat acara Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) secara virtual, di Universitas Sebelas April (UNSAP) Sumedang, Sabtu 4 September 2021.
Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir saat acara Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) secara virtual, di Universitas Sebelas April (UNSAP) Sumedang, Sabtu 4 September 2021. /kabar-priangan.com/DOK Mahasiswa/

KABAR PRIANGAN - Mahasiswa dituntut untuk meningkatkan kompetensi dan daya saing agar kedepannya bisa meraih prestasi dan keilmuan yang dicita-citakan. Pada masa pandemi seperti sekarang mahasiswa juga diharapkan bisa berkontribusi dalam memutus rantai penyebaran covid-19.

Demikian disampaikan Bupati Sumedang Dr. H. Dony Ahmad Munir, S.T., M.M, saat menghadiri acara Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) secara virtual, di Universitas Sebelas April (UNSAP) Sumedang, Sabtu 4 September 2021.

Dony juga menyampaikan, mahasiswa yang diterima di UNSAP juga bersyukur karena bisa menempuh jenjang pendidikan perguruan tinggi. Sebab, tidak semua orang bisa mengenyam pendidikan di perguruan tinggi.

Baca Juga: Paragliding TROI 2021 Seri 1 Resmi Dibuka, 120 Atlet Paralayang Terbang di Langit Sumedang dan Papua

Ia menggambarkan, masyarakat Sumedang yang mampu mengenyam pendidikan di tingkat perguruan tinggi hanya sekitar 5 persen. 

Oleh karena itu, kata Bupati, sebagai bentuk rasa syukur para mahasiswa harus belajar keras semaksimal mungkin demi mencapai cita-cita. Sebab dari sinilah akan dimulai kehidupan kedepannya untuk memulai masa depan.

"(Mahasiswa) harus memiliki mimpi besar, mau jadi apa ingin seperti apa," ujarnya.

Baca Juga: Dipuji Presiden Jokowi Pemkab Sumedang Terus Genjot Vaksinasi

Jika punya mimpi besar, sambung Dony, akan mendorong mahasiswa untuk terus semangat dalam belajar demi meraih cita-citanya. Sehingga betul-betul ketika menjadi civitas akademika ini akan belajar dengan baik, litbang (penelitian dan pengembangan), dan memberikan pengabdian kepada masyarakat.

"Diharapkan para mahasiswa mempunyai ilmu, berilmu amaliah dan amal ilmiah," ucapnya. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x