Handi Raih Juara 2 Ajang Peksiminas di Unibraw Malang, Kado Ulang Tahun untuk Teater 28 Unsil Tasikmalaya

- 28 Oktober 2022, 20:28 WIB
Handi Titik dan tim Teater 28 Unsil gembira setelah dinobatkan menjadi juara 2 monolog di Universitas Brawijaya Malang.*
Handi Titik dan tim Teater 28 Unsil gembira setelah dinobatkan menjadi juara 2 monolog di Universitas Brawijaya Malang.* /Kabar-Priangan.com/Istimewa

Handi sendiri lolos ke tingkat nasional setelah jadi juara pertama tingkat Jawa Barat.

Baca Juga: Setelah 6 Tahun, Akhirnya Rihanna Resmi Rilis Single Barunya Lift Me Up

Menurut Bode, Kegiatan Peksiminas yang digelar secara luring mulai 25 hingga 28 Oktober 2022 sendiri diikuti 123 perguruan tinggi se-Indonesia. Peksiminas juga merupakan wujud penerapan dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan ajang silaturahmi mahasiswa dalam bidang seni.

Ajang itu merupakan sebuah arena Merdeka Belajar sesungguhnya untuk mempertunjukkan semua kreativitas dan karya cipta seni yang dimiliki setiap mahasiswa, sehingga diharapkan dapat menginspirasi mahasiswa lain.

Acara ditutup Kepala Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) sekaligus Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Asep Sukmayadi.

Baca Juga: Satker Tol Cisumdawu Tegaskan Ruas Seksi 2 dan 3 Belum Bisa Dioperasikan, Ini Alasannya

Rektor Unsil Dr Nundang Bisaeri melalui Warek III Unsil Dr Asep Suryana mengaku bangga dengan perjuangan anggota Teater yang tak pernah berhenti berkreativitas. "Mudah-mudahan sukses ini jadi pelecut semangat untuk lebih rajin berkarya serta menginspirasi mahasiswa lain," ujarnya.*



Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x