Perlengkapan Naik Gunung: Rekomendasi 3 Jaket Softshell Wanita Eiger yang Pas Menemani Aktivitas Outdoor Kamu

- 24 Mei 2024, 13:00 WIB
Jaket softshell wanita Eiger bisa menjadi salah satu pilihan perlengkapan naik gunung.
Jaket softshell wanita Eiger bisa menjadi salah satu pilihan perlengkapan naik gunung. /Eigeradventure.com/

KABAR PRIANGAN – Libur akhir pekan bisa kamu gunakan untuk menikmati hobi kamu yaitu naik gunung. Tidak hanya bagi pria saja, para wanita juga tidak ketinggalan untuk menikmati hobi yang satu ini, terbukti dengan makin banyaknya pendaki wanita saat ini.

Bahkan salah satu jenama perlengkapan outdoor, Eiger memiliki agenda tahunan Eiger Women Adventure Camp (WAC). Dimana pada perayaan hari Kartini 21 April 2024, 100 orang pendaki perempuan bergabung untuk mendaki Gunung Kembang via jalur Blembem Wonosobo, Jawa Tengah. Tentunya mereka selain persiapan fisik yang matang juga mempersiapkan perlengkapan naik gunung yang sesuai dengan kondisi dan cuaca di gunung tersebut.

Berikut ini kami ulas perlengkapan naik gunung wanita yaitu jaket softshell. Jaket softshell biasanya memiliki desain sedemikan rupa yang berfungsi memberikan kehangatan bagi penggunanya. Ada 3 rekomendasi jaket softshell wanita Eiger yang akan diulas di bawah ini.

Baca Juga: Perlengkapan Naik Gunung: Sepatu Gunung Wanita Eiger Ini Tangguh Tapi Tetap Trendi

3 Rekomendasi Jaket Softshell Wanita Eiger untuk Perlengkapan Naik Gunung

1.WS Varsha Anorak Jacket

Masuk kategori jaket softshell, jaket ini memiliki bahan yang nyaman dan stretchy. Dengan kerah tinggi dan half zip di bagian depan, jaket ini juga memberikan sentuhan vintage.

Selain bisa menemani aktivitas outdoor kamu, jaket ini bisa digunakan untuk menamani aktivitas harian. Jaket ini memiliki saku depan dengan warna kontras yang dilengkapi padding.

Memiliki 2 varian warna, navy dan off white yang tersedia dari ukuran S hingga XXL. Jaket dengan potongan loose fit ini bisa kamu beli dengan harga Rp489.000.  

2.WS Varsah Reversible Jacket

Jaket wanita softshell Eiger ini sesuai namanya, bisa digunakan dalam 2 tampilan. Kamu bisa mengubah penampilan kamu sesuai dengan keinganan karena jaket ini bisa dibolak balik.

Dengan bahan polar sherpa yang lembut dan fluffy, jaket ini akan memberikan kehangatan dan kenyamanan saat kamu menggunakannya. Kamu bisa membeli jaket dengan model regular fit ini dengan harga Rp639.000.

Baca Juga: Perlengkapan Naik Gunung: Rekomendasi 3 Celana Gunung Wanita Eiger Ini Bisa untuk Medan Ekstrim

3.WS Zenith Warmer Jacket

Jaket ini didisain khusus untuk udara dingin tapi tentunya tidak akan membuat kamu gerah. Jaket WS Zenith warmer jacket ini memiliki bahan fleece polartec power grid yang ringan namun diklaim mampu meningkatkan kehangatan tapi tetap breathable.

Selain memiliki penutup kepala, jaket ini juga mempunyai lubang untuk ibu jari sehingga jaket ini melekat pas di badan kamu selama perjalanan mendaki gunung. Kamu bisa membeli jaket dengan model slim fit ini dengan harga Rp1.449.000.

Itulah 3 jaket softshell wanita Eiger yang bisa menjadi pilihan sebagai perlengkapan naik gunung kali ini. Tentunya jaket ini juga harus disesuaikan dengan kondisi dan cuaca di tempat tujuan maupun dalam perjalanan. Kamu bisa membeli jaket tersebut di online store Eiger maupun di offline store terdekat di kotamu.***

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah