4 Oktober 2021 Pukul 23.00 WIB Layanan WhatsApp Down, Pengguna Kecewa

5 Oktober 2021, 00:25 WIB
Ilustrasi pengguna aplikasi WhatsApp /Pixabay/

KABAR PRIANGAN - Layanan aplikasi WhatsApp, Senin, 4 Oktober 2021 sekitar pukul 23.00 WIB down alias tidak bisa diakses semua daerah, bahkan dikabarkan semua negara.

Akibatnya, pengguna terutama yang menggunakan aplikasi milik Facebook sebagai sarana kerja kecewa bahkan uring-uringan, termasuk salah seorang jurnalis di Priangan Timur.

Naskah berita yang ia buat malam tadi saat meliput even besar di daerahnya yaitu MTQ tingkat Kabupaten Tasikmalaya, harus ditertahan untuk ditampilkan saat itu juga karena dikirim menggunakan aplikasi WhatsApp ini.

Baca Juga: MTQ XIII Tingkat Kota Tasikmalaya, Kecamatan Purbarata Berhasil Pertahankan Juara Umum

Akhirnya ia menggunakan lain, yakni surat elektronik alias surel agar naskahnya segera ditampilkan di portal berita tempat ia bekerja.

Tak hanya pekerja jurnalis, masyarakat umum pun mengeluhkan aplikasi WhatsApp yang tak bisa diakses malam itu. Saat-saat penting, kabar baik hingga kabar duka disampaikan melalui telepon bisa.

Akibatnya, komentar kecewa dari pengguna membanjiri media sosial yang masih bisa diakses, seperti youtube dan twitter.

"Kirain quota habis, atau indihome gak nyala saat mo kirim foto dan video ke teman terkait kegiatan MTQ Kabupaten Tasikmalaya, eh taunya WhatsApp lagi down. Taunya saat berselancar di google, banyak tulisan tentang itu. Ya jelas kami sebagai pengguna kecewa,"kata Mahmud , salah seorang pengunjung pembukaan pembukaan MTQ Kabupaten Tasikmalaya, Senin, 4 Oktober 2021 sekitar pukul 23.15 WIB.

Baca Juga: Pemkot Tasikmalaya Optimistis Menyongsong Akhir Tahun Tanpa Defisit

Sampai berita ini dibuat, Selasa, 5 Oktober 2021 pukul 00.05 WIB. Layanan WhatsApp masih tidak bisa diakses oleh pengguna.

Menurut akun Twitter resminya, Facebook sebagai pemilik layanan WhatsApp mengunggah cuitan mengakui sedang masalah, dan sedang berupaya memperbaiki layanan agar dapat diakses seperti biasa.

"Kami menyadari bahwa beberapa orang mengalami masalah dalam mengakses aplikasi dan produk kami. Kami berupaya memperbaiki masalah yang ada agar bisa kembali normal secepat mungkin," kata pihak Facebook dalam akun Twitter resminya.

Pihak raksasa media sosial ini pun mengucapkan maaf atas ambruknya produk mereka, seperti Instagram, WhatsApp dan Facebook secara bersamaan.

Baca Juga: Cut Meyriska Hamil Anak Kedua, Sampaikan Kehamilannya dengan Cara Unik. Bikin Roger Kebingungan

Atas terganggunya layanan tersebut, warganet sangat berharap pihak Facebook menggunakan memperbaikinya karena banyak aplikasi ini sebagai sarana kerja.

"Mohon jangan lama. Kerjaan saya hampir semuanya menggunakan layanan WhatsApp," kata Asep, salah seorang Tim Fasilitator Lapangan Kabupaten Tasikmalaya, 5 Oktober 2021 pukul 12.20 WIB kepada kabar-priangan.com.****

Editor: Teguh Arifianto

Tags

Terkini

Terpopuler