Batang Pohon Sempat Menutup Jalan Jatiwaras - Salopa

- 15 Februari 2021, 22:53 WIB
Batang pohon sempat melintang dan menutup jalan akibat tumbang diterjang angin kencang di Kampang Gintung, Kecamatan Jatiwaras.
Batang pohon sempat melintang dan menutup jalan akibat tumbang diterjang angin kencang di Kampang Gintung, Kecamatan Jatiwaras. /Erwin RW/

KABAR PRIANGAN - Kontur tanah labil mengakibatkan pohon tumbang dan tanah longsor di Kampung Gintung RT 03 RW 08, Desa Papayan, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya.

Batang pohon yang tumbang tersebut menimpa jalan hingga menghabiskan dan menutup ruas Jalan Raya Jatiwaras-Salopa.

"Kejadian sekitar pukul 17.35 wib, angin kencang menerjang pohon dan hujan deras menggerus tanah tebing hingga ambruk menimpa jalan,"kata
Babinsa Koramil 1219/Salopa, Serda Lukmanul Hakim, saat dilokasi, Senin (15/2/2021).

Dikatakanya, jalur tersebut sempat tidak bisa dilewati kendaraan roda dua maupun roda empat hingga beberapa saat. Sebelum akhirnya batang pohon dievakuasi dan dipotong menggunakan gergaji mesin oleh tim gabungan.

Pihaknya melakukan evakuasi pohon bersama BPBD Kabupaten Tasikmalaya dibantu aparat desa dan warga sekitar.

Salah satu pengendara Edi (34) menyebutkan, dirinya saat itu hendak melintas tiba-tiba terdengar suara gemuruh dan kemudian terjadi tanah longsor serta pohon tumbang ke jalan.

Beruntung dirinya saat itu sudah melewati lokasi kejadian. Sehingga tidak terjebak jalur yang tertutup batang pohon.***

 

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x