Hore! Dana Insentif RT, RW, Guru Ngaji dan Imam Masjid di Ciamis Dipastikan Cair Sebelum Lebaran

- 27 April 2021, 21:13 WIB
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya /Dok. Kabar Priangan/

 

KABAR PRIANGAN - Berita yang menggembirakan dan suka cita di bulan Ramadan ini akan diterima oleh para RT dan RW, guru ngaji dan imam masjid, pasalnya Bupati Ciamis Herdiat Sunarya telah menginstruksikan BPKD Ciamis agar segera mencairkan dana insentif sebelum Idul Fitri.

Bupati Herdiat menjelaskan pemberian insentif dan tunjangan tersebut agar prosedurnya melalui rekening desa dan nanti dibagikan kepada RT RW oleh pemerintah Desa.

"Dana insentif bagi mitra pemerintah desa, seperti RT, RW dan tunjangan bagi guru ngaji, imam masjid agar segera dicairkan. Jangan sampai ada potongan, insentif tersebut harus sampai kepada yang haknya. Mudah mudahan bisa berdampak terhadap pertumbuhan perekonomian masyarakat," ucapnya, Selasa, 27 April 2021.

Baca Juga: THR Tak Berlaku Bagi Pejabat Tinggi Pratama atau Kepala SKPD

Berdasarkan informasi jumlah insentif dari Pemerintah Kabupaten Ciamis untuk RT dan RW masing-masing mendapatkan jatah Rp 1 juta, termasuk untuk guru ngaji DTA, TPA dan imam masjid yang akan mendapat insentif yang sama, sedangkan untuk imam masjid kecamatan sebesar Rp 1,2 juta.

Sementara itu Wabup Ciamis Yana D Putra mengungkapkan, dalam pencegahan penyebaran Covid-19 pada hari raya Idul Fitri perlu difokuskan ke wilayah hilir terutama desa.

Karena akses masuk Ciamis banyak jalan tikus (pintas), pastinya ada yang sampai desa. Ia menghimbau agar satgas Covid-19 tingkat desa untuk lebih proaktif memantau para warganya yang dari luar kota datang ke daerahnya. Arahkan para pemudik tersebut untuk melakukan tes Covid-19, minimal antigen agar meminimalisir Covid-19.

"Kita akan berfokus di hilir selain melakukan penyekatan. Karena akses masuk Ciamis sangat banyak dan belum bisa tercover untuk pendekatannya. Bagi warga yang ketahuan mudik satgas desa harus proaktif dan lakukan tes minimal antigen oleh petugas kesehatan untuk pemudik dan bisa menggunakan anggaran desa dari pemkab Ciamis yang bisa dialokasikan untuk penanganan dan pencegahan COvid-19," tuturnya.***

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x