Seorang Nenek Tewas Saat Api Melalap Rumahnya di Sodonghilir Tasikmalaya

- 27 Juni 2021, 15:54 WIB
Emar (80) meninggal dunia akibat terjebak didalam rumahnya yang terbakar di Kampung Cipetir, Kecamatan Sodonghilir, Kabupaten Tasikmalaya.
Emar (80) meninggal dunia akibat terjebak didalam rumahnya yang terbakar di Kampung Cipetir, Kecamatan Sodonghilir, Kabupaten Tasikmalaya. /kabar-priangan.com/ Erwin R Widiagiri/

Warga berupaya memadamkan api yang terus membesar dan berupaya menyelamatkan korban yang saat itu terjebak di dalam rumah.

Babinsa Koramil 1223/Sodonghilir Peltu Hadi Herdiana mengatakan, mendapati adanya kebakaran pihaknya mencoba berkoordinasi dengan aparat desa, kepolisian dan relawan bencana untuk melakukan upaya pemadaman.

Baca Juga: Kembangkan Desa Wisata, Karang Taruna di Cineam Tasik Tabur Benih Ikan di Sungai Ciseel

Setelah berjibaku memadamkan api dengan alat seadanya, api bisa dipadamkan tengah malam sekitar pukul 23.50 WIB.

Saat kejadian korban dalam keadaan tidur lelap. Tiba-tiba api di dapur rumah sudah membesar. Korban tidak sempat menyelamatkan diri hingga terjebak di dalam rumah.

"Kejadian kebakaran itu diduga dari korsleting listrik Jumat malam kurang lebihnya jam 21.30 WIB. 1 unit rumah panggung ukuran 6x12 meter ludes dan pemiliknya Ibu Emar tidak sempat tertolong, ikut terbakar hingga meninggal dunia," katanya, Sabtu 26 Juni 2021.

Menurutnya, rumah beserta barang-barang dan isinya, tidak bisa diselamatkan oleh warga yang saat itu berusaha memadamkan kobaran api.

Baca Juga: Pelaku Pemukulan Perawat di Pameungpeuk Garut Ditangkap Polisi di Persembunyiannya

Diperkirakan kerugian rumah dan beserta isinya habis terbakar Rp60 juta rupiah.

Pihaknya mengimbau agar lebih berhati-hati dengan sambungan-sambungan kabel yang tidak standar dari PLN.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x