Kota Tasikmalaya Level I PPKM Vaksin Anak Usia 6-11 Tahun Sudah Bisa Dilakukan, Ini Tanggal Mulainya

- 4 Januari 2022, 19:05 WIB
Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, dr Asep Hendra Herdiana.*
Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, dr Asep Hendra Herdiana.* /Kabar-Priangan.com/Asep MS

Disinggung pelaksanaan vaksinasi anak di Kota Tasikmalaya, Asep mengatakan, Kota Tasikmalaya sudah masuk pada level yang bisa memulai vaksinasi anak. Sehingga beberapa anak usia 6-11 tahun sudah mulai bisa dibawa ke puskesmas untuk divaksin.

Bahkan saat ini ada anak usia 6-11 tahun yang sudah divaksin di sejumlah puskesmas, namun seremonialnya saja yang belum bisa dilaksanakan.

Baca Juga: Serangan Gerombolan Monyet ke Permukiman di Garut Resahkan Warga, Diduga Akibat Kerusakan Hutan Cirorek

"Tetapi kalau bicara kick off atau kapan dimulainya, kami akan mencoba dengan terlebih dahulu melakukan serangkaian seremonial minggu depan.Tadinya mau besok tapi karena sesuatu hal, tidak bisa dilaksanakan dan diundur ke minggu depan," katanya.

"Namun untuk di puskesmas saat ini sudah melayani vaksinasi anak usia 6-11 tahun, termasuk kami juga akan segera membuat sentra titik vaksinasi anak 6-11 tahun pada tanggal 12 Januari agar anak-anak di Kota Tasikmalaya segera mendapatkan vaksinasi," ucapnya.

"Karena kami juga telah mempunyai panduannya, juknisnya, tatacaranya langsung dari Kementerian Kesehatan," ucap Asep.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan Istri di Garut, Tersangka Sengaja Ajak Sang Istri Nginap di Rumah Saudaranya Sebelum Dibunuh

Untuk vaksinasi anak, perlu ada pendampingan dari pihak orangtua khususnya untuk keperluan menjawab beberapa syarat sebelum divaksin misal apa pernah sakit dan sebagainya.

"Atau apabila pihak orangtua tidak bisa mendampingi minimal ada nomor telepon orangtua si anak yang bisa dihubungi, sehingga sebelum si anak divaksin petugas bisa konsultasi melalaui telepon  dengan orangtuanya," tutur Asep.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah