Launching Tasikmalaya Goes To Himalaya, Diwarnai Aksi Teaterikal Dua Penari KCT. Penonton Sempat Was-was

- 19 Maret 2022, 16:54 WIB
Perwakilan dari Dandim Tasikmalaya menuangkan coretan pada payung gelis yang kelak akan dibawa ke Puncak Himalaya. *
Perwakilan dari Dandim Tasikmalaya menuangkan coretan pada payung gelis yang kelak akan dibawa ke Puncak Himalaya. * /kabar-priangan.com/Irman Sukmana./

KABAR PRIANGAN - Duet penari dari Komunitas Cermin Tasikmalaya (KCT), Rizky Kirung dan Melinda Permatasari yang tampil pada acara launching Tasikmalaya Goes to Himalaya, Jumat, 19 Maret 2022 sukses membuat penonton terdiam.

Diiringi petikan kecapi dari Andri Candiaman, teatrikal yang dimainkan dua seniman muda itu menggambarkan pendakian sebuah puncak gunung sambil menenteng payung geulis dan diselimuti selembar kain batik bermotif khas Tasikmalaya.

Selain kagum dengan totalitas yang ditunjukan duet itu, lebih dari seratusan penonton yang hadir dan mendoakan kelancaran ekspedisi ke Gunung dibuat dari was was.

Baca Juga: All England 2022, Ganda Putra Indonesia Pastikan Satu Tiket di Final. saksikan Partai Bagas/Fikri vs Marcus/Ke

Sebab performance art dilakukan di atas panggung yang dibuat menyerupai sebuah puncak gunung dengan ukuran panggung tak lebih dari 1,5 m2.

"Performanya motah (total), khawatir salah injek dan jatuh, " ujar Aas, pengurus Wanapala Tasikmalaya di sela acara yang digelar di Ruang Ide, jalan KH. HZ Mustopa.

Beruntung kekhawatiran penonton tidak terjadi dan semua penonton termasuk Kepala Badan Kesbangpol Drs. H. Ade Hendar MM, berdiri sembari menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipandu langsung Melinda.

Baca Juga: Laga Persib Melawan Persebaya, Bagaikan Laga Hidup Mati Bagi Maung Bandung. David Da Silva Janjikan Kemenangan

Penampilan itu pun menjadi bagian dari sosialisasi, harapan mimpi serta doa dari para pegiat olahraga kepecintaalaman sebelum melaksanakan ekpedisi ke gunung tertinggi di dunia itu.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x