Para PKL Bungah, 6.000 Pelaku Usaha Kecil di Kota Tasikmalaya Mendapat Bantuan Tunai Rp 600.000

- 24 Maret 2022, 14:28 WIB
Penyaluran Bantuan Tunai untuk Pedagang Kaki Lima, Warung dan Nelayan (BTPKLWN) di Kota Tasikmalaya dilaksanakan di Aula Aspol Bojong, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, Kamis 24 Maret 2022.*
Penyaluran Bantuan Tunai untuk Pedagang Kaki Lima, Warung dan Nelayan (BTPKLWN) di Kota Tasikmalaya dilaksanakan di Aula Aspol Bojong, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, Kamis 24 Maret 2022.* /Kabar-Priangan.com/Erwin RW

"Warga yang berhak mendapatkan bantuan sebanyak 6000 penerima. Dijadwalkan (penyalurannya) secara bertahap, setiap hari bisa melayani 400 warga," ujarnya.

Aszhari berharap bantuan dari pemerintah ini dapat mempercepat pemulihan ekonomi, terlebih penerima adalah kalangan pemilik usaha kecil yang membutuhkan modal agar usahanya tetap bertahan.

Baca Juga: Kapan Ramadhan Tahun 2022 Ini? Berikut Ini Link Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1443 Hijriyah

"Mudah-mudahan dengan adanya suntikan bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat. Terutama bagi pedagang yang saat ini kesulitan dalam produksi maupun penjualan," ucapnya.

Sementara itu salah seorang pedagang kaki lima, Asep Suryanto, warga Cipari Tonggoh, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, bungah mendapatkan bantuan. Ia mengaku akan menggunakan dana bantuan tersebut untuk menambah barang dagangannya.

"Alhamdulillah mendapat bantuan uang. Saya senang sekali, bisa untuk menambah barang dagangan," ujarnya.*

 

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x