Sukses Kembangkan Konsep Pertanian di Kota Tasikmalaya, Nana Dinilai Layak Diusulkan Jadi PPS Teladan Jabar

- 19 Juni 2022, 22:35 WIB
Nana Sujana, seorang penyuluh pertanian Swadaya (PPS) di Kelurahan Kahuripan Kecamatan Tawang, mendapat banyak dukungan agar diusulkan mendapat penghargaan sebagai PPS Teladan Jabar 2022.*
Nana Sujana, seorang penyuluh pertanian Swadaya (PPS) di Kelurahan Kahuripan Kecamatan Tawang, mendapat banyak dukungan agar diusulkan mendapat penghargaan sebagai PPS Teladan Jabar 2022.* /Kabar-Priangan.com/Irman S

KABAR PRIANGAN - Sukses mengembangkan konsep pertanian perkotaan (urban farming) membuat Nana Sujana, seorang penyuluh pertanian Swadaya (PPS) di Kelurahan Kahuripan
Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya, mendapat banyak dukungan agar diusulkan mendapat

penghargaan sebagai PPS Teladan Jabar 2022 ini. Selain mampu mendorong optimalisasi lahan
pekarangan di Kota Tasikmalaya, sejumlah produk pertanian yang ditanamnya, termasuk yang diproduksi rekan-rekan lainnya juga sukses menembus pasar supermarket.

Sejak beberapa tahun lalu, Nana dan rekan-rekannya menjajaki ceruk pasar swalayan di Kota Tasikmalaya dengan produk yang ditawarkan mulai sayuran, paprika, cabai merah, jahe merah dan lainnya.

Baca Juga: Warung di Mitra Batik Tasikmalaya Kebakaran, Ini Dugaan Penyebabnya

Salah seorang Penyuluh Pertanian Lapangan dari Dinas Pertanian Kota Tasikmalaya Yusep Yustiana tak ragu menyebut bahwa peran Nana memberi pengaruh terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Hal itu karena konsep pertanian yang disajikan dapat mengubah lahan pekarangan menjadi produktif dan menghasilkan penghasilan tambahan bagi pelakunya.

"Kang Nana merupakan penyuluh swadaya yang tak diragukan lagi karyanya. Jadi saya pikir wajar saja apabila dirinya tahun ini diusulkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat menjadi PPS teladan tingkat Jawa Barat bahkan tingkat nasional," kata Yusep, Minggu 19 Juni 2022.

Baca Juga: Serangan Hama WBC Bikin Padi Langsung Hapa, Petani di Baregbeg Ciamis Merugi karena Gagal Panen

Kecintaan Nana yang merupakan alumni Fakultas Pertanian Unsil Tasikmalaya terhadap dunia pertanian bukanlah hal yang perlu diragukan lagi. Ia dikenal petani yang selalu berinovasi dalam mengembangkan pertanian perkotaan

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x