Pembukaan Wisata Jatinangor National Flower Park di Sumedang Ditunda, Ini Alasannya

- 15 November 2022, 22:01 WIB
Uji coba pembukaan tempat wisata Jatinangor National Flower Park (Jans Park) di Jatinangor, Sumedang  yang rencananya akan digelar pada Jumat 18 November 2022 sampai Minggu, 20 November 2022 diundur.
Uji coba pembukaan tempat wisata Jatinangor National Flower Park (Jans Park) di Jatinangor, Sumedang yang rencananya akan digelar pada Jumat 18 November 2022 sampai Minggu, 20 November 2022 diundur. /kabar-priangan.com/Devi Supriyadi /

KABAR PRIANGAN - Uji coba pembukaan tempat wisata Jatinangor National Flower Park (Jans Park) di Jatinangor, Sumedang yang rencananya akan digelar pada Jumat 18 November 2022 sampai Minggu, 20 November 2022 batal digelar. 

Hal tersebut, setelah  Plt. Asisten Pemerintahan  dan Kesra Setda Kabupaten Sumedang Agus Qori Hidayat menggelar rapat terbatas yang dihadiri manajemen Jans Park, managemen BGG Jatinangor , para kades, Forkopimcam Jatinangor, Koordinator KPJ, dan perwakilan pedagang pasar tumpah Jatinangor di Jans Park, Selasa 15 November  2022.

Tim Gugus Tugas KPJ yang diwakili Ismet Suparmat mengatakan sesuai dengan rencana agenda pada waktu ini hanya sekedar simulasi menjelang rencana untuk pembukaan Jatinangor National Flower Park.

Baca Juga: Tiga Hari Menghilang, Nenek Asal Situraja Sumedang Ditemukan Tergeletak Lemas di Hutan

Tapi ternyata baik internal maupun eksternal dari pengamatan belum siap melaksanakan uji coba. 

"Secara eksternal akan melibatkan semua komponen yang ada di sekitar ini. Di sini juga setiap Minggu ada pasar wisata, gak kebayang bagaimana macetnya dan dampak arus lalu lintas yang diakibatkan dengan adanya uji coba ini," ujarnya.

Menurut Ismet, manajemen pun tak mampu menjelaskan bagaimana skenario terburuk jika terjadi kepadatan arus lalu lintas. Bahkan, tak terbayang bagaimana mengatur exit Tol Cisumdawu di Jatinangor dan aktivitas mahasiswa yang sedang kuliah penuh.

Baca Juga: FPK Sumedang Dituntut Mampu Menjaga Kebhinekaan di Tengah Masyarakat

"Jadi sebelum ujicoba harus diperhatikan dulu aspek amda lalinnya. Bagaimana nasib para pedagang kaki lima apakah mau diakomodir atau bagaimana. Kemudian, lahan parkir mau dimana jika terjadi ledakan pengunjung," katanya.

Sementara itu, perwakilan manajemen Jans Park, Eko Ikalloh mengatakan terkait pelaksanaan uji coba rupanya bakal diundur.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x