Buntut Kasus Penganiayaan, Warga Sarimekar Sumedang Tuntut Kades Mundur

- 19 Desember 2022, 10:14 WIB
Warga Sarimekar Kecamatan Jatinunggal Sumedang menyampaikan protes kekecewaan atas perilaku Kadesnya yang tersangkut pidana dan dugaan berbagai penyelewengan.
Warga Sarimekar Kecamatan Jatinunggal Sumedang menyampaikan protes kekecewaan atas perilaku Kadesnya yang tersangkut pidana dan dugaan berbagai penyelewengan. /kabar-priangan.com/Nanang Sutisna/

KABAR PRIANGAN - Ratusan warga Desa Sarimekar, Kecamatan Jatinunggal, Kabupaten Sumedang menggeruduk kantor desa, Senin, 19 Desember 2022 sekitar pukul 09.00.

Mereka menyampaikan kekecewaan atas perilaku Kades Sarimekar, US yang kini sedang tersangkut kasus pidana penganiayaan yang dilakukan terhadap warganya sendiri, beberapa waktu lalu.

Aspirasi warga langsung disampaikan ke pihak BPD Sarimekar di ruangan GOR Sarimekar.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Sumedang Jawa Barat yang Lagi Hits dan Viral, Cocok Dikunjungi saat Hari Ibu 22 Desember

Beberapa tuntutan warga mengemuka, di antaranya, menginginkan Kades mundur dari jabatannya.

Selain saat ini Kades US sedang berperkara, warga juga mengungkapkan berbagai dugaan penyelewengan kebijakan, terutama terkait pengelolaan keuangan yang dilakukan oleh Kades.

"Kami juga sudah tak mau dipimpin oleh pemimpin otoriter dan arogan," ungkap warga saat berdialog dengan pihak BPD yang disaksikan oleh pihak Forkopimcam Jatinunggal.

Baca Juga: Jenazah di Waduk Jatigede Sumedang Identik dengan Warga Garut yang Hilang

Ketua BPD Sarimekar, Nana Supriyatna yang membacakan sejumlah tuntutan warga, merinci sejumlah dugaan penyelewengan yang dilakukan Kades US sebagaimana tertulis dalam nota kekecewaan warga.

Di antaranya, Kades diduga menyelewengkan bantuan BLT dengan nilai Rp300 ribu yang dialihkan untuk membeli kambing. Namun kambing tersebut tidak pernah diterima warga.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x