Gebyar HUT ke-23, DWP Unsil Gelar Lomba Tumpeng dan DWP Got Talent. Ini Dia Para Juaranya

- 30 Desember 2022, 18:09 WIB
Para juara DWP Got Talent berfoto bersama seusai lomba yang digelar dalam rangka Gebyar HUT DWP ke 23 dan peringatah Hari Ibu ke 94 oleh DWP Unsil, Selasa, 27 Desember 2022.*
Para juara DWP Got Talent berfoto bersama seusai lomba yang digelar dalam rangka Gebyar HUT DWP ke 23 dan peringatah Hari Ibu ke 94 oleh DWP Unsil, Selasa, 27 Desember 2022.* /DOK DWP Unsil/

Rektor Universitas Siliwangi, DR. IR. Nundang Busaeri berharap Ibu-ibu DWP Unsil dapat berkontribusi positif terhadap kemajuan Universitas Siliwangi dan memiliki andil dalam perjalanan Universitas Siliwangi menuju BLU.

Beliaupun berpesan bahwa Ibu-ibu DWP Unsil harus kreatif dalam menciptakan peluang usaha yang nantinya dapat dijadikan sebagai Generative Income Unit.

Baca Juga: Ini 22 Lokasi Gempa Merusak Selama Tahun 2022 Terjadi di Indonesia, Terbanyak di Sumatera dan Jawa

Sekretaris Umum DWP Unsil, Eva Santiana mengungkapkan, acara HUT ke-23 Dharma Wanita Persatuan & Peringatan Hari Ibu ke-94 berlangsung sangat meriah.

“Para peserta lomba mengikuti seluruh rangkaian acara dengan sangat antusias bahkan antusisme juga ditunjukkan oleh bapak-bapak pimpinan karena pada kesempatan itu didaulat menjadi juri Lomba Menghias Tumpeng,” katanya.

Keluar sebagai Juara 1 Lomba Menghias Tumpeng dari DWP Sub-Unit Biro Umum dan Keuangan, Juara 2 dari DWP Sub-Unit Fakultas Pertanian, dan Juara 3 dari DWP Sub-Unit BAKPK.

Baca Juga: Pele Meninggal Dunia, Neymar: Sebelum Pele, 10 Hanyalah Angka

Sementara Juara DWP Got Talent sebagai berikut:

  • Riantin Hikmah Widi, sebagai JUARA CATWALK TERGEMULAI (DWP Sub-Unit Pascasarjana)
  • Nurul Risti Mutiarasari dkk., sebagai JUARA DANCE TERKOMPAK (DWP Sub-Unit Fakultas Pertanian)
  • Agis Andriani, sebagai JUARA MENYANYI TERKEREN (DWP Sub-Unit LP2M-PMP)
  • Nita Sari Narulita Dewi sebagai JUARA MENYANYI TERMERDU (DWP Sub-Unit FKIP)
  • Fera Sulastri sebagai JUARA MENYANYI TERSPEKTAKULER (DWP Sub-Unit FKIP)
  • Nisa noor wahid dkk sebagai JUARA MENYANYI TERCIHUY (DWP Sub-Unit FEB)
  • Fuji Purnamasari Rahayu sebagai JUARA MENYANYI TERMANTAP (DWP Sub-Unit BAKPK)
  • Titin & Neni sebagai JUARA MENYANYI TERUNIK (DWP Sub-Unit Fakultas Teknik)
  • Lia dkk sebagai JUARA BACA PUISI TERMELOW (DWP Sub-Unit FAI)
  • Neni Yusep Rafiqi sebagai JUARA ORASI TERLANTANG (DWP Sub-Unit FAI)
  • Natasha & Eriawanti sebagai JUARA STORYTELLING TERKREATIF (DWP Sub-Unit BUK)
  • Riska Sarofah sebagai JUARA BACA PUISI TERBAIK (DWP Sub-Unit FISIP)
  • Yuniar N.S., sebagai JUARA BACA PUISI TEREKSPRESIF (DWP Sub-Unit Pascasarjana)
  • Nissa Noor Annashr sebagai JUARA BACA PUISI TERSENDU (DWP Sub-Unit FIK)
  • Meli, Novi, Resti, Dwi dkk sebagai JUARA DANCE TERENERGIK (DWP Sub-Unit FKIP).

Baca Juga: Cara Pasang Set Top Box Untuk 2 TV Tabung atau LED Sharp, Polytron, LG, dan Samsung Antena UHF

Kemudian dipilih anggota DWP UNSIL yang mengenakan busana dengan penampilan terbaik sebagai DWP Best Dress yaitu Arni dari DWP Sub-Unit Fakultas Teknik, Busana Terkompak DWP Sub-Unit BUK dan Peserta Terloyal sekaligus menjadi Juara Umum DWP Sub-Unit FKIP***

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x