Wabup Sebut LGBT di Garut Belum Bisa Dipastikan Jumlahnya

- 20 Januari 2023, 19:46 WIB
Wabup Garut Helmi Budiman menyatakan komunitas LGBT di Garut juga sudah lama ada. Namun, sampai saat ini jumlahnya belum bisa dipastikan,
Wabup Garut Helmi Budiman menyatakan komunitas LGBT di Garut juga sudah lama ada. Namun, sampai saat ini jumlahnya belum bisa dipastikan, /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - LGBT (lesbian, gay, biseksual dan transgender) merupakan penyimpangan seksual. Komunitas LGBT di Garut juga sudah lama ada. Namun, sampai saat ini jumlahnya belum bisa dipastikan, berapa dan dimana saja.

Demikian disampaikan Wakil Bupati Garut Helmi Budiman, di Kantor Baznas, Komplek Islamic Center tempo hari. 

Ditanya jumlahnya mencapai hingga 3000 an sebagaimana yang viral di media sosial akhir-akhir ini, Wabup menyebutkan, bahwa jumlah tersebut bisa kurang dan juga bisa lebih dari jumlah itu. 

Baca Juga: Pelaku Pencurian Mobil di Pangandaran Berhasil Ditangkap Warga di Garut

"Siapa yang pernah survey, siapa yang pernah mendata, dan bagaimana cara mendatanya. Sulit kan, Makanya saya kira itu hanya perkiraan saja. Ya, kalau jumlah segitu, bisa kurang, bisa juga lebih," ucapnya. 

Namun yang pasti, kata Wabup, di Kabupaten Garut keberadaan LGBT belum bisa dipastikan jumlahnya. Hanya saja, komunitas ini sudah ada, dan sudah lama. Makanya komunitas tersebut oleh pemerintah daerah dilakukan pemantauan.

Dan bisa saja atau bagusnya kalau ada Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur mengenai pembinaan masyarakat terhadap prilaku seks menyimpang, seperti LGBT tersebut. 

Baca Juga: Bupati Garut Siapkan Anggran Rp110 Miliar, Selesaikan Pembangunan Infrastruktur Jalan

"Alangkah bagusnya kalau ada Perda nya. Saya ingatkan pembinaan itu kewajiban kita semua, pemerintah, keluarga, dan masyarakat," ucapnya.

"Di pemerintah sendiri ada lembaga. Saya kan Ketua Komisi Penanggulangan HIV AIDS. Disitu ada satu lembaga yang memang salah satu kerjanya adalah terkait dengan LGBT. Perlu diketahui, salah satu penyebab HIV AIDS itu adalah LBGT, yakni perilaku seks yang menyimpang,” ujar Helmi Budiman, yang juga selaku dokter medis. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x