Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Gedung Pusat Budaya Pencak Silat di Kiarapayung Sumedang

- 10 April 2023, 20:42 WIB
Gubernur Ridwan Kamil didampingi Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir dan pejabat dari Provinsi Jabar dan Ketua IPSI Jabar saat melakukan ground breaking Pembagunan Gedung Pusat Budaya Pencasilat Kiarapayung.
Gubernur Ridwan Kamil didampingi Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir dan pejabat dari Provinsi Jabar dan Ketua IPSI Jabar saat melakukan ground breaking Pembagunan Gedung Pusat Budaya Pencasilat Kiarapayung. /kabar-priangan.com/Devi Supriyadi /

KABAR PRIANGAN - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan pembangunan Gedung Pusat Budaya Pencak Silat di Kiarapayung Kecamatan Sukasari, Kabupaten Sumedang, Senin 10 April 2023.

Kedatangan  Gubernur Ridwan Kamil didampingi oleh sejumlah pejabat dari Provinsi Jawa Barat, termasuk dari pimpinan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) dan KONI Jawa Barat.

Dalam Sambutannya, Ridwan Kamil meminta agar pihak kontraktor untuk bisa menyelesaikan pembangunan tersebut tepat waktu. 

Baca Juga: Isi Kegiatan Ramadan, Pemkab Sumedang Adakan Pesantren Kilat Bagi ASN

Gubernur pun tak segan akan bertindak tegas bilamana ada kesalahan atau kekurangan dalam pembangunan gedung tersebut.

“Pokoknya kalau proyek di bawah pantauan Gubernur itu harus bagus. Karena Gubernur ini mandor, jadi kalau tidak rapih atau tidak beres, pasti saya akan cerewet. Karena ini menggunakan uang rakyat,” ujarnya.

Gubernur menyebutkan, dirinya akan memberi apresiasi jika pembangunan tersebut rampung dalam waktu kurang dari batas yang telah ditentukan.

Baca Juga: Wabup Sumedang Erwan Setiawan, Akhirnya Berlabuh di Partai Golkar

“Proyek ini beres akhir September 2023. Jadi kalaupun awal September selesai, akan saya kasih bintang,” ujarnya.

Terkait keberadaan Gedung tersebut, Ridwan Kamil berharap dapat memberikan manfaat luas terhadap masyarakat Jawa Barat. Juga dengan adanya Gedung Pusat Budaya Pencak Silat tersebut,  meminta agar dapat melahirkan turunan-turunan dari ekosistem budaya Sunda yang dimotori oleh pencak silat.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x