Bidik Sembilan Kursi di DPRD, Bacaleg DPD Partai Golkar Kota Tasikmalaya Daftar ke KPU Tumpangi Andong

- 14 Mei 2023, 17:28 WIB
Ketua DPD Golkar Kota Tasikmalaya, HM Yusuf menyerahkan dokumen pendaftaran bacalegnya ke Ketua KPU, Ade Zaenul Mutaqin, Sabtu, 13 Mei 2023. *
Ketua DPD Golkar Kota Tasikmalaya, HM Yusuf menyerahkan dokumen pendaftaran bacalegnya ke Ketua KPU, Ade Zaenul Mutaqin, Sabtu, 13 Mei 2023. * /DOk Partai Golkar/

KABAR PRIANGAN - Dengan mengendarai Andong, pimpinan dan puluhan bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Tasikmalaya dari Partai Golkar Kota Tasik bersuka ria mendaftarkan diri ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Sabtu 13 Mei 2023.

Partai yang dinakhodai HM Yusuf sebagai Ketua dan Eries Hermawan sebagai Sekretaris ini  menyusuri perkampungan sembari menyapa warga hingga finish di kantor KPU Kota Tasikmalaya Jalan SKP Kota Tasikmalaya, Sekitar pukul 08.15 WIB.

Selain ramah lingkungan dan identik dengan masyarakat ekonomi kelas bawah, pemilihan andong sebagai tumpangan mereka ke KPU diantaranya juga untuk menjaga atau ngamumule transportasi tradisional yang belakangan semakin kalah bersaing dengan transportasi berbasis digital.

Baca Juga: Golkar Targetkan Menang Pileg di Sumedang, 50 Bacaleg Telah Didaftarkan ke KPU

"Ya kami ingin moda transportasi ini dimumule. Salah satu tujuannya adalah menopang geliat pariwisata, dengan harapan kesejahteraan mereka bisa terangkat," kata HM Yusuf dan Eries usai pendaftaran.

Untuk mengangkut sebanyak 45 para Bacaleg  Partai Golkar itu, setidaknya ada  10 delman yang dilibatkan dalam  iring-iringan itu.

Kedatangan Ketua DPD Partai Golkar, HM Yusuf beserta Sekertaris dan Bacaleg langsung diterima Ketua KPU Kota Tasikmalaya beserta jajaran dengan mengalungkan selendang kepada ketua DPD dan ld Card Tamu undangan kepada partai Golkar.

Baca Juga: Giliran PBB, PKB, Demokrat, dan Gerindra Daftarkan Bacaleg ke KPU Garut

HM Yusuf pun mengaku cukup optimistis bila ketertarikan masyarakat terhadap Golkar semakin baik. Selain kinerja dan kiprah para pengurus DPD maupun anggota Fraksi Golkar di DPRD yang rajin turun ke bawah.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x