Hari Ini CCF 2023 Dibuka Resmi Bupati Ciamis, 6500 Pencari Kerja Padati Job Fair

- 30 Mei 2023, 22:44 WIB
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya disambut sejumlah penari tradisional saat membuka resmi event Ciamis Creative Festival 2023 di Halaman Gedung KH Irfan Hielmy, Kompleks Islamic Center Ciamis, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Selasa 30 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Agus Pardianto
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya disambut sejumlah penari tradisional saat membuka resmi event Ciamis Creative Festival 2023 di Halaman Gedung KH Irfan Hielmy, Kompleks Islamic Center Ciamis, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Selasa 30 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Agus Pardianto /

KABAR PRIANGAN - Ajang promosi sekaligus untuk mendongkrak perekonomian produk lokal UMKM, Ciamis Creative Festival/CCF 2023 dibuka resmi oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya di Halaman Gedung KH Irfan Hielmy, Kompleks Islamic Center Ciamis, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Selasa 30 Mei 2023.

CCF 2023 merupakan kegiatan pameran yang memadukan pameran pembangunan dan promosi produk atau jasa dari berbagai sektor, baik sektor UMKM, budaya, pariwisata, ekonomi kreatif, perbankan, industri dan lainnya. Herdiat berharap ajang ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh urang Ciamis. 

"Kami berharap CCF 2023 ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya, terutama para pelaku usaha dapat menjadikan sebagai ajang promosi bahwa produk dan kerajinan lokal kita tidak kalah dengan pengusaha luar Ciamis," ujar Herdiat.

Baca Juga: Event CCF 2023 Hari Ini Dibuka di IC Ciamis, Banyak Stand, Job Fair, hingga Bisa Perpanjang SIM dan STNK

Melalui CCF 2023, Herdiat berharap dapat memberikan motivasi dan edukasi dalam pengembangan ekonomi kreatif dan membantu membuka peluang usaha baru yang dibutuhkan masyarakat. Menurutnya, Ciamis memiliki potensi yang luar biasa jika digali secara optimal dapat menunjang perekonomian masyarakat. "Ciamis sungguh luar biasa mempunyai banyak potensi yang jika digali dikembangkan bisa menunjang perekonomian di Ciamis," ucapnya.

Selain pameran produk unggulan dan berbagai gelaran seni budaya, CCF 2023 juga menggelar Ciamis Job Fair 2023 yaitu bursa kerja yang mempertemukan berbagai perusahaan dengan para pencari kerja.

Warga memadati bursa lowongan kerja Ciamis Job Fair 2023 di areal Ciamis Creative Festival 2023, Selasa 30 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Agus Pardianto
Warga memadati bursa lowongan kerja Ciamis Job Fair 2023 di areal Ciamis Creative Festival 2023, Selasa 30 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Agus Pardianto

Tidak kurang dari 15 perusahaan baik BUMN, BUMD, maupun swasta yang berpartisipasi dalam bursa kerja ini dengan jumlah lowongan kerja yang disediakan mencapai 1.250 tenaga kerja.

Herdiat menyebutkan jumlah warga yang masih belum bekerja di Kabupaten Ciamis saat ini kurang lebih 66.000 orang. Dengan adanya 1.250 lapangan pekerjaan ini tentu dapat menyerap para tenaga kerja yang ada.

Baca Juga: Jadwal Sholat dan Imsak di Wilayah Priangan Timur, Rabu 31 Mei 2023

Diketahui sebanyak 6.500 orang pelamar hadir dan mendaftarkan diri dalam Ciamis Job Fair 2023 yang diselenggarakan pada hari pertama tersebut. "Mudah-mudahan dapat membantu masyarakat di Kabupaten Ciamis, meskipun dicicil setahap demi setahap," tutur Herdiat.***

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x