Minibus Hangus Terbakar di Singaparna Tasikmalaya, Pengemudi Luka-luka, Penyebab Kebakaran Diselidiki

- 10 Juli 2023, 17:46 WIB
Kondisi minibus bernopol D 1069 DY hangus terbakar di Jalan Panyingkiran Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya, Senin 10 Juli 2023. Penyebab kebakaran masih diselidiki.*/kabar-priangan.com/Aris MF
Kondisi minibus bernopol D 1069 DY hangus terbakar di Jalan Panyingkiran Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya, Senin 10 Juli 2023. Penyebab kebakaran masih diselidiki.*/kabar-priangan.com/Aris MF /

KABAR PRIANGAN - Aparat Polres Tasikmalaya belum dapat memastikan apa penyebab kebakaran minibus bernopol D 1069 DY di Jalan Panyingkiran Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya, Senin 10 Juli 2023 sekira pukul 10.30 WIB. Namun awal mula api disebutkan muncul dari bagian belakang mobil yang saat itu melaju dari arah Leuwisari ke arah Alun-alun Singaparna.

"Saksi mata melihat munculnya api dari bagian belakang mobil dan merambat ke bagian depan. Apa penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan," kata Kepala Unit Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan, dan Patroli (Turjawali) Satuan Lalu Lintas Polres Tasikmalaya, Ipda Indra.

Baca Juga: Viral Minibus Terbakar di Singaparna Tasikmalaya, Warga dan Pengguna Lalu Lintas Panik Khawatir Api Merembet

Mengenai apakah penyebab kebakaran karena jerigen yang ada di mobil tersebut, polisi pun belum dapat memastikan. "Ada saksi mata yang melihat jerigen tapi hal itu masih diselidiki apakah penyebab kebakaran tersebut dari jerigen atau bukan," ucapnya seraya menyebutkan pengemudi kendaraan mengalami luka bakar di tangan dan dibawa ke RSUD Singaparna
Medika Citrautama (SMC) Kabupaten Tasikmalaya untuk mendapatkan perawatan.

Diberitakan sebelumnya, kebakaran kendaraan warna putih itu berlangsung dengan cepat. Dalam video yang viral, kobaran api dengan asap tampak membumbung tinggi. Posisi mobil berada di pinggir jalan sebelah kiri dengan pintu depan bagian pengemudi terbuka.

Baca Juga: Sumedang Siap Terima Kunjungan Presiden Jokowi

Tebalnya asap dari mobil yang terbakar membuat sejumlah rumah yang dekat dengan mobil tersebut terkena asap. Sebagian warga tampak panik karena khawatir kebakaran merembet ke bangunan sekitarnya. Pengendara pun tak berani melewati jalan tersebut, khawatir tersambar api.

Menurut sejumlah warga, saat api mulai membesar, pengemudi minibus langsung turun dari kendaraannya dan mengeluarkan jerigen yang diduga berisi bahan bakar di bagian belakang mobil. Namun api menyambar jerigen tersebut dan pengendara itu pun tersambar api hingga tangannya mengalami luka bakar.

Baca Juga: Erick Thohir Setuju Liga 1 Dihentikan Sementara Imbas Aksi Rasis kepada Pemain PSM: Harus Ada Tindakan!

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x