Pemkab Garut Beri Penghargaan Kepada Tokoh Batik Garutan

- 2 Oktober 2023, 17:35 WIB
Pelaksanaan apel gabungan terbatas bersamaan dengan kegiatan dalam rangka perayaan Hari Batik Nasional 2023, para pejabat melakukan fashion show dengan menggunakan batik.
Pelaksanaan apel gabungan terbatas bersamaan dengan kegiatan dalam rangka perayaan Hari Batik Nasional 2023, para pejabat melakukan fashion show dengan menggunakan batik. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Pemerintah Kabupaten Garut memberikan penghargaan kepada 56 orang pembatik aktif dengan sertifikat akreditasi sebagai bentuk pengakuan atas dedikasi dan keahlian mereka dalam menghasilkan karya-karya batik berkualitas tinggi.

Selain pemberian penghargaan kepada tokoh Batik Garutan. Pemerintah daerah juga memberikan penghargaan bagi atlet peraih O2SN tingkat Provinsi Jawa Barat dan Nasional, serta penyerahan Surat Keputusan (SK) kenaikan pangkat di lingkungan Pemkab Garut

Penghargaan tersebut diserahkan Bupati Garut Rudy Gunawan usai memimpin apel gabungan terbatas di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda) Garut sekaligus bertepatan dengan momen perayaan Hari Batik Nasional Tahun 2023.

Baca Juga: Penyebab Kebakaran RSUD Garut Masih Diselidiki Polisi, Bupati: Tak Ada Pasien Hilang

Bupati juga menekankan pentingnya memiliki galeri batik di Kabupaten Garut, seiring dengan keberadaan rumah produksi bersama untuk produk kulit yang sudah ada.

"Kalau rumah produksi bersama untuk kulit sekarang ada KUKM, kalau untuk yang ini kita coba nanti Pak Wakil Bupati nanti bisa merumuskan ke depan bagaimana untuk batik ini sebagai bagian promosi yang sangat mendunia," ucapnya.

Usai apel gabungan, para kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) menggelar fashion show dengan mengenakan pakaian batik motif Batik Garutan sebagai bentuk penghormatan terhadap pembatik lokal.

Baca Juga: Tiga Pasien RSUD Garut Hilang Pasca Terjadi Kebakaran

Bupati Garut menyampaikan fashion show batik ini adalah ungkapan terima kasih dari SKPD Pemkab Garut terhadap para pembatik yang telah berkontribusi besar dalam memajukan warisan budaya Batik Garutan.***

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x