Sambut Bulan Rajab dan Jelang Pemilu 2024, Warga Nagarapageuh Panawangan Ciamis Berdoa di Makam Keramat

- 14 Januari 2024, 16:03 WIB
Warga Desa Nagarapageuh, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berziarah serta menggelar doa bersama di Makam Dalem Agung Nagarapageuh .*/Kabar Priangan/Istimewa
Warga Desa Nagarapageuh, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berziarah serta menggelar doa bersama di Makam Dalem Agung Nagarapageuh .*/Kabar Priangan/Istimewa /

KABAR PRIANGAN - Warga Desa Nagarapageuh, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berziarah serta menggelar doa bersama di Makam Dalem Agung Nagarapageuh yang berada di desa setempat. Acara untuk menyambut Bulan Rajab 1445 H itu berlangsung di area Makam Keramat Dalem Agung Nagarapageuh atau yang dikenal oleh warga setempat Eyang Undakan Kalangan Sari di Dusun Dayeuh Datar, Desa Nagarapageuh, Sabtu 14 Januari 2024.

Kegiatan tersebut selain diikuti oleh ratusan warga desa tersebut, juga dihadiri oleh sejumlah tokoh budayawan se-Priangan Timur yang tergabung dalam relawan Kopi Pagi.

Baca Juga: Monyet-monyet Datangi Kampung di Panawangan Ciamis, Berjumlah 100-200 Ekor, Tubuh Rajanya 4 Kali Lebih Besar

Menurut Muhali (Abah Ali), salah seorang aktivis budaya Jawa Barat, kegiatan doa bersama di makam Eyang Dalem Nagarapageuh ini selain dalam rangka menyambut Bulan Rajab, juga dalam rangka menghadapi Pemilu 2024 agar berjalan dengan aman dan lancar.

"Kepedulian kami sebagai relawan Kopi Pagi pada negara ini cukup besar, tentunya kami dengan melakukan ziarah serta doa bersama ini berharap ketika pelaksanaan pemilu nanti dapat berjalan dengan aman dan sukses," katanya.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak Piala Asia 2024, Head to Head dan Peringkat FIFA Negara Grup D

Ali menyebutkan, Nagarapageuh memiliki lapisan sejarah yang sangat luar biasa, bahkan Nagarapageuh sudah berdiri sebelum negara Indonesia ini ada. "Pada abad sekitar 1400 sampai Abad 1600, Nagarapageuh ini merupakan pusat pemerintahan sebelum Negara Indonesia ini ada," ujarnya.

Disampaikan Ali, Eyang Dalem Agung Nagarapageuh dulunya salah satu tokoh yang sakti mandraguna, saking saktinya ia mendapat gelar resi. "Sehingga ketika calon para raja sebelum naik tahta raja itu digembleng dulu di sini untuk mendalami ilmu agama, kesaktian serta ilmu kenegaraan. Lokasinya itu yang sekarang menjadi Keramat Eyang Dalem Nagarapageuh, sehingga keberadaan Keramat Dalem Agung Nagarapageuh ini sangat sakral," ucapnya.***

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x