KABAR PRIANGAN - Pemilihan Bupati (Pilbup) Garut 2024 yang merupakan bagian Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 se-Indonesia pada 27 November mendatang, tinggal beberapa bulan lagi. Sejumlah tokoh di luar Helmi Budiman, petahana Wakil Bupati Garut, sudah mulai bermunculan.
Mereka yang digadang-gadang akan manggung dalam Pilbup Garut tersebut memiliki prestasi yang cukup cemerlang membesarkan partai politik (parpol) masing-masing. Tak terkecuali Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).
Tampaknya, PKS dan Gerindra pun bertekad hattrick memenangkan Pilbup Garut. Sebelumnya kedua parpol tersebut dua periode menakhodai Kabupaten Garut yaitu Periode 2014-2019 dan 2019-2024 mengusung Rudy Gunawan (Gerindra) yang berpasangan dengan Helmi Budiman (PKS).
Dalam Pilbup Garut 2024 beredar kabar PKS akan mengusung kembali Helmi --kali ini sebagai bakal calon Bupati Garut-- dipasangkan dengan Ketua DPC Partai Gerindra Enan, SM. Saat ini Enan juga menjabat Wakil Ketua DPRD Garut.
Baca Juga: Para Kades dan Perangkat Desa di Garut Dipastikan Terima THR, Total Capai Rp9,2 Miliar
Sekretaris DPD Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera) Jawa Barat, Yudi Setia Kurniawan, membenarkan hal tersebut. Menurutnya, Helmi Budiman dan Enan memiliki latar belakang yang kuat sehingga berpotensi besar memenangi kontestasi lima tahunan tersebut.
"Pak Helmi kan Wakil Bupati Garut dua periode, sedangkan Pak Enan kembali terpilih menjadi anggota DPRD Garut pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 pada 14 Februari lalu. Jadi jika digabungkan akan menjadi pasangan yang cocok dan kuat," ujar Yudi, Selasa 2 Februari 2024.
Papera Jabar optimistis terhadap pasangan Helmi-Enan
Atas dasar tersebut, sambung Yudi, Papera Jabar yang merupakan salah satu organisasi sayap Gerindra optimistis Helmi-Enan jika disandingkan bakal memenangi Pilbup Garut 2024-2029. “Kami yakin, koalisi PKS-Gerindra (Helmi-Enan) akan menang di Pilbup Garut,” kata Yudi.