Berikan Layanan Terbaik, RS Jantung Tasikmalaya Hadirkan Alat-alat Medis Teranyar

- 11 Juni 2024, 19:00 WIB
Dirut RS Jantung Tasikmalaya, dr Idrus Dilawar MARS saat memberikan pemaparan pada kegiatan seminar Transformasi Digital Pelayanan Rumah Sakit dalam kendali mutu dan biaya, di Hotel Aston Kota Tasik, Selasa, 11 Juni 2024.
Dirut RS Jantung Tasikmalaya, dr Idrus Dilawar MARS saat memberikan pemaparan pada kegiatan seminar Transformasi Digital Pelayanan Rumah Sakit dalam kendali mutu dan biaya, di Hotel Aston Kota Tasik, Selasa, 11 Juni 2024. /kabar-priangan.com/DOK/

Walau termasuk rumah sakit baru, kata Idrus, RS Jantung Tasikmalaya setiap harinya mampu melayani pasien rawat jalan sebanyak 200 pasien serta IGD rata-rata sebanyak 14 pasien dan untuk rawat inap rata-rata 45 pasien.

Baca Juga: Melati Usman Dikukuhkan Jadi Kepala OJK Tasikmalaya, Wakil Bupati Cecep Nurul Yakin Soroti Persoalan Pinjol

Dari jumlah layanan tersebut kata dia, penyakit yang disebabkan gagal jantung dan serangan jantung merupakan penyakit yang paling banyak ditangani RS Jantung Tasikmalaya.

Sementara untuk pelayanan penyakit jantung bawaan kata dia, dilakukan setiap dua minggu satu kali karena dokter untuk kadiologi anak masih jarang.

Karena kata Idrus, kasus kadiologi anak tinggi sekali, setiap peraktek kadiologi anak, bisa menangani antara 45 sampai 50 pasien per hari."Bahkan saya terpaksa ambil dokter dari Jakarta," ucapnya.

Baca Juga: Melati Usman Dikukuhkan Menjadi Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Tasikmalaya

Kasus penyakit jantung bawaan sendiri terang Idrus, penyebabnya kebanyakan diakibatkan kelainan jantung dari awal lahir, mal nutrisi, lahir prematur, termasuk stunting.
"Pasiennya juga kebanyakan berasal dari daerah pegunungan atau pelosok baik dari Kabupaten Tasikmalaya dan Kabupaten Ciamis," katanya.***

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah