Video Ismail Bolong Soal Setoran Perlindungan Tambang Ilegal Viral, Nama Petinggi Polri Ikut Terseret

- 7 November 2022, 13:57 WIB
Ilustrasi.
Ilustrasi. /pixabay/

KABAR PRIANGAN - Isu setoran perlindungan tambang ilegal mencuat ke publik setelah video Ismail Bolong viral di media sosial.

Ismail Bolong merupakan seorang mantan anggota Polisi Polres Samarinda, Kalimantan Timur. Dengan pangkat terakhir yaitu Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu).

Nama Ismail Bolong dengan cepat viral di media sosial setelah video tentang pengakuannya terkait bisnis tambang ilegal tersebar di media sosial.

Baca Juga: Chelsea Ungkap Kondisi Ben Chilwell, Dipastikan Absen di Piala Dunia 2022 karena Cedera

Dalam video tersebut Ismail mengaku telah menyetorkan uang sejumlah Rp6 miliar dari hasil penjualan dan pengepulan batu bara ilegal kepada salah satu petinggi Polri.

Pada video yang tersebar di media sosial tersebut Ismail mengaku telah menyetorkan uang hasil tambang ilegal tersebut sebanyak tiga kali.

Ketua Indonesian Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso menyebutkan isu yang beredar tentang penyetoran dana perlindungan tambang ilegal tersebut dapat merugikan kepolisian dan bisa membuat buruk citra Polri di masyarakat.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata yang Berada di Daerah Manado, Berikut Destinasinya!

“IPW mendesak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membentuk tim khusus kasus setoran uang perlindungan tambang ilegal pada oknum petinggi Polri terkait dua video tayangan pernyataan seorang bernama Aiptu (Purn) Ismail Bolong,” kata Ketua IPW dalam keterangan tertulisnya, Senin 7 November 2022, seperti dikutip dari Antara.***

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x